Headline
Senjata ketiga pemerataan kesejahteraan diluncurkan.
Tarif impor 19% membuat harga barang Indonesia jadi lebih mahal di AS.
PRESIDEN Prabowo Subianto meresmikan peletakan batu pertama (groundbreaking) pengembangan ekosistem industri baterai kendaraan listrik (electric vehicle/EV) terintegrasi. Proyek strategis berskala besar ini digagas melalui kolaborasi antara PT Aneka Tambang Tbk (Antam), Indonesia Battery Corporation (IBC), serta konsorsium perusahaan asal Tiongkok yang terdiri dari CATL, Brunp, dan Lygend (CBL).
“Dengan penuh kebanggaan saya meresmikan groundbreaking ekosistem baterai. Ini adalah program kolosal, sebuah terobosan luar biasa yang dapat mendorong pengembangan energi terbarukan,” ujar Prabowo dalam peresmian di Kawasan Artha Industrial Hills (AIH), Karawang, Jawa Barat, Minggu (29/6).
Proyek ini merupakan bagian dari upaya pemerintah membangun rantai pasok industri baterai EV dari hulu ke hilir, yang terdiri dari enam subproyek terintegrasi. Lima di antaranya berlokasi di Halmahera Timur, Maluku Utara, dan satu proyek berada di Karawang.
Sebagai proyek strategis nasional (PSN), pembangunan ekosistem industri ini menjadi langkah konkret pemerintah dalam mendorong hilirisasi industri tambang, terutama di sektor kendaraan listrik.
“Hilirisasi akan terus berjalan. Ini adalah momentum, dan kita akan percepat. Kita harus bergerak cepat,” tegas Kepala Negara.
Prabowo juga menekankan proyek ini mencerminkan keseriusan kerja sama strategis antara Indonesia dan Tiongkok. Salah satu mitra utamanya adalah Ningbo Contemporary Brunp Lygend Co., Ltd. (CBL), anak usaha CATL, produsen baterai EV terbesar di dunia. CBL memiliki peran penting dalam rantai pasok baterai, mulai dari hilirisasi nikel, pengolahan kimia (precursor dan cathode), hingga produksi sel baterai.
Salah satu proyek utama yang akan dibangun adalah pabrik baterai lithium-ion dengan kapasitas awal sebesar 6,9 gigawatt jam (GWh) pada tahap pertama, hasil kerja sama antara IBC dan Konsorsium CBL.
“Saya ucapkan selamat kepada seluruh pihak yang terlibat. Terima kasih kepada mitra kami dari CATL di Tiongkok. Saya percaya kerja sama ini sangat penting dan menguntungkan bagi semua pihak,” pungkas presiden.
Proyek ini memiliki nilai investasi mencapai US$5,9 miliar, atau sekitar Rp95,5 triliun (kurs Rp16.194) dan mencakup lahan seluas 3.023 hektar, dan diperkirakan dapat menyerap hingga 8.000 tenaga kerja langsung. (Ins/I-1)
Presiden Prabowo Subianto menyoroti maraknya perilaku masyarakat yang merasa paling tahu segalanya, terutama soal isu-isu politik dan pemerintahan.
Presiden Prabowo Subianto mengungkapkan kekhawatirannya terhadap praktik ekonomi yang rakus dan tidak bermoral. Ia mengistilahkan itu sebagai serakahnomics.
Presiden ke-7 Republik Indonesia, Joko Widodo, memberikan apresiasi terhadap kemampuan diplomasi dan pendekatan Presiden Prabowo Subianto dengan Presiden AS Donald Trump.
'Lambang gajah gagah perkasa, simbol kuat penuh makna. PSI hadir membawa rasa, untuk rakyat ayo berjuang bersama.'
Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto mengungkapkan bahwa harga cokelat di pasar internasional tengah mengalami lonjakan tajam.
Presiden Prabowo yang tiba di kediaman Jokowi di Gang Kutai Utara No. 1, Kelurahan Sumber, Solo, Jawa Tengah, Minggu petang sekitar pukul 18.00 WIB.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved