Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
MENTERI Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno menyampaikan Indonesia memiliki target untuk menciptakan pariwisata yang berkualitas dan berkelanjutan.
"Kita ingin memberikan insentif tapi dihubungkan dengan kualitas yaitu lama tinggalnya dari wisatawan di suatu daerah dan juga dari segi berapa banyak mereka berbelanja pada ekonomi kita," kata Sandi, Senin (2/10), seperti dilansir dari Antara.
Dia menyampaikan hal tersebut saat menanggapi kebijakan pemerintah Thailand yang memberlakukan bebas visa bagi wisatawan asal Tiongkok mulai 25 September 2023 hingga akhir Februari 2024 dan pemberlakuan pajak turis asing di Bali sebesar 10 dolar AS atau Rp150 ribu yang berlaku tahun depan.
Baca juga: 1,13 Juta Wisman Kunjungi Indonesia pada Agustus 2023
Sandi menjelaskan selama ini wisatawan asing yang berlibur ke Indonesia tidak begitu mempermasalahkan soal biaya karena mereka cenderung berasal dari segmen wisatawan menengah ke atas.
"Selama ini karakter daripada wisatawan yang datang tidak terlalu mempersoalkan dari segi biaya untuk mendapatkan visa karena
mereka memang dari target dan segmen yang cenderung menengah ke atas," ujarnya.
Sandi menerangkan pajak untuk turis asing yang berlibur di Bali akan dimanfaatkan untuk pelestarian budaya dan pengelolaan lingkungan terutama yang berkaitan dengan pengolahan sampah.
Baca juga: Sertifikasi dan Kompetensi SDM Dorong Pertumbuhan Pariwisata Nasional
Sementara terkait dengan kebijakan bebas visa bagi wisatawan Tiongkok di Thailand, Sandi mengatakan Indonesia tidak akan menerapkan kebijakan serupa guna mewujudkan pariwisata yang berkualitas dan berkelanjutan.
Dia menuturkan pihaknya akan melakukan promosi wisata dan insentif yang dapat memberikan dampak bagi ekonomi pariwisata Indonesia dan lama tinggal dari wisatawan.
"Harapan kita wisatawan dari Tiongkok ini mulai meningkat tapi dari segi segmennya adalah segmen yang tinggalnya lebih lama dan belanjanya lebih banyak atau disebut sebagai quality tourist," ujar Sandi. (Z-6)
GUNA mendorong kemandirian para ibu rumah tangga, Yayasan Indonesia Setara (YIS) bersama Rumah Zakat menggelar Pelatihan Tata Boga Pembuatan Talam Singkong dan Muffin Pisang.
HADIRKAN kemandirian, Yayasan Indonesia Setara (YIS) bersama Gerakan Mahasiswa Wirausaha (Gemawira) dan Bank Infaq Masjid Raya Bintaro Jaya (MRBJ) menggelar Workshop.
YAYASAN Indonesia Setara (YIS) bersama Bank Infaq Amanah Banyumanik menggelar Workshop Baking Pizza dan Wingko Singkong bertajuk 'Berkah Melimpah Inovasi Komoditas Lokal'.
GUNA membuka lapangan kerja bagi para ibu, Yayasan Indonesia Setara (YIS) berkolaborasi dengan OK OCE Forever kembali menggelar pelatihan pengolahan kuliner populer, yakni nugget dan dimsum mentai.
YAYASAN Indonesia Setara (YIS) bersama Relawan Kamie Muda Aceh menyalurkan sembako di Kabupaten Aceh Tengah dan Kabupaten Bener Meriah, Provinsi Aceh, pada 5–6 Januari 2026.
YAYASAN Indonesia Setara (YIS) menggelar bazar sembako murah serba Rp10.000 untuk meringankan beban warga terdampak bencana di Sumatra Barat.
Layanan kereta cepat Whoosh semakin mengukuhkan posisinya sebagai moda transportasi pilihan wisatawan mancanegara, khususnya asal Malaysia, selama momen libur Nataru.
Jumlah tersebut diambil dari 4 stasiun di Kota atau Kabupaten di Eks Karesidenan Pekalongan yang menjadi keberangkatan para Wisman.
Pada periode Januari-Oktober 2025, Bandara Kualanamu telah melayani sekitar 2 juta penumpang internasional, naik dari 1,85 juta penumpang pada tahun sebelumnya.
Pemerintah Indonesia baru-baru ini menandatangani dua kesepakatan dagang strategis, yakni IEU-CEPA dan ICA-CEPA.
Kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia mencapai 8,5 juta hingga Juli 2025, yang berarti tren kunjungan wisatawan naik 10% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.
Pulau Kera seluas 48 hektare berada di wilayah Kabupaten Kupang, tetapi hanya berjarak 5 mil dari Kota Kupang.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved