Headline
Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.
Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.
Kumpulan Berita DPR RI
MENTERI Pariwisata Dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno memaparkan mengenai 'Strategi Memikat Investor di Masa Resesi' kepada UMKM yang tersebar di seluruh Indonesia dalam agenda Webinar Business Mentoring Class.
Dalam paparannya, Sandiaga Uno menjelaskan tentang cara negosiasi dan presentasi cepat namun menarik. Sandiaga menjelaskan, dalam hal bernegosiasi harus ada konsep '3 Si' yakni inovasi, adaptasi, dan kolaborasi.
"Saya berikan konsep, yang pertama '3 Si', inovasi, adaptasi, dan kolaborasi. Negosiasi itu bisa cepat, bisa memikat kalau kita menguasai seluruh isu, jadi informasi yang diperlukan itu kita harus tahu dengan cepat dan super tepat. Kita juga harus mampu dikelilingi oleh orang-orang yang baik, kalau kita mau sukses, kita bergaulnya sama orang - orang sukses," kata Sandiaga, Selasa (1/11).
Dalam kesempatan yang sama, Sandiaga juga menanggapi mengenai isu resesi ekonomi yang berdampak pada UMKM. Namun, hal tersebut dapat dilalui dengan cara mencari penerang, dengan semangat 3G isu resesi di Indonesia akan dapat dilalui namun tetap waspada.
Baca juga : Kemnaker: Utamakan Dialog, PHK Pilihan Terakhir
"Bisa disimpulkan bahwa disaat resesi ekonomi gelap. Banyak ketidakpastian, penerangnya adalah kemampuan kita untuk 4As, kerja keras, kerja cerdas, kerja tuntas, dan kerja ikhlas," kata Sandiaga.
"Ini disandingkan dengan semangat 3G, gercep kita harus gerak cepat mengambil peluang, geber kita harus mampu bergerak bersama, dan gaspol garap semua potensi termasuk potensi online untuk menciptakan peluang usaha bersama UMKM lainnya," lanjut Sandiaga.
Dalam kegiatan tersebut juga diluncurkan Platform Sandination (Sandi Uno For The Better Nation) yang diprakarsai oleh Reni Fitriani dengan maksud memberi ruang kepada masyarakat untuk mengenal lebih dekat Sandiaga Uno. Dalam platform tersebut akan dibagikan banyak informasi mengenai tips-tips usaha, gaya hidup, ekonomi, hingga bisnis ala Sandiaga Uno. (RO/OL-7)
NASARI Digital (Nadi) menerapkan standar internasional pengelolaan keamanan informasi, seiring meningkatnya kebutuhan perlindungan data pada layanan koperasi dan UMKM berbasis digital.
Musda ke-VIII Dewan Pengurus Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Provinsi Banten resmi ditutup dan menandai babak baru kepemimpinan organisasi kepemudaan di Tanah Jawara.
Pengelolaan logistik masih menjadi beban biaya dan operasional bagi banyak pelaku UMKM, khususnya yang sedang berupaya memperluas pasar.
PEMERINTAH Kota Palu, Sulawesi Tengah, menargetkan pembentukan 46 Koperasi Merah Putih rampung pada tahun ini. Target tersebut disesuaikan dengan jumlah kelurahan yang ada.
Sepanjang 2025, perusahaan fintech lending AdaKami menyalurkan dukungan kepada delapan UMKM dari berbagai sektor melalui program Usaha Bareng AdaKami.
Program LAKSMI sejalan dengan komitmen pemerintah daerah dalam mendorong pertumbuhan ekonomi yang inklusif.
CHIEF Economist Bank Mandiri Andry Asmoro menilai risiko Indonesia mengalami resesi dalam waktu dekat amat kecil karena ditopang oleh kekuatan domestik.
KEPALA Pusat Makroekonomi dan Keuangan Indef M. Rizal Taufiqurrahman menilai pemerintah gagal mengoptimalkan ruang fiskal di tengah perlambatan ekonomi dan meningkatkan risiko resesi.
Indonesia dihantui resesi karena pertumbuhan ekonomi yang mengkhawatirkan. Pada triwulan pertama 2025, pertumbuhan ekonomi nasional hanya 4,87%, terendah sejak triwulan ketiga 2021.
Pengamat meminta pemerintah untuk segera mengambil langkah antisipatif untuk mencegah resesi, mengingat perkembangan secara triwulanan (q to q) juga tercatat minus 0,98%.
Resesi, Resesi ekonomi: Pelajari penyebab, dampak, dan cara menghadapinya. Panduan lengkap untuk memahami dinamika ekonomi yang penting.
KEBIJAKAN tarif resiprokal yang dikeluarkan Amerika Serikat untuk sejumlah negara, termasuk Indonesia, mendorong gejolak perekonomian.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved