Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
BRI Agro menandatangani nota kesepahaman dengan TaniHub Group untuk menunjang pertumbuhan ekosistem digital sektor keuangan dan perbankan bagi petani.
Direktur Teknologi dan Operasi BRI Indra Utoyo mengatakan kerja sama pihaknya dengan salah satu perusahaan teknologi agribisnis itu sebagai upaya perusahaan melakukan transformasi digital untuk memperluas pasar di segmen digital, khususnya di bidang pertanian.
“Diharapkan kerja sama lewat Program Indonesia Tani ini menjadi katalis untuk memajukan industri pertanian dan meningkatkan kesejahteraan petani,” ungkap Indra dalam acara penandatanganan nota kesepahaman itu, kemarin.
Perjanjian kerja sama itu ditandatangani oleh Direktur Utama BRI Agro Ebeneser Girsang dan CEO TaniHub Group Ivan Arie Sustiawan. Dengan kerja sama itu, BRI Agro dan TaniHub Group berupaya memudahkan akses pembiayaan bagi petani, mempermudah akses penjualan sarana produksi dan hasil pertanian, serta memperbaiki masalah supply chain di industri pertanian dengan pendekatan digital.
Lingkup kerja sama antara BRI Agro dan TaniHub Group berupa pembiayaan untuk petani dari BRI Agro melalui TaniFund, pembuatan digital marketplace pertanian, dan sejumlah inisiatif lainnya.
“Sebagai anak perusahaan BUMN, kami siap terus berinovasi untuk usaha pemulihan ekonomi nasional yang juga diamanatkan oleh Kementerian BUMN untuk BRI Group. Kami melihat TaniHub Group merupakan partner yang tepat bagi kami, melihat inovasi dan pengalaman mereka sebagai perusahaan agri-tech yang sudah berdiri sejak tahun 2016,” tambah Ebeneser.
Sejalan dengan Ebeneser, Ivan Arie menambahkan kolaborasi itu dapat membawa peran besar dalam peningkatan kesejahteraan petani Indonesia.
“Petani tidak perlu lagi khawatir mengenai salah satu masalah terbesar mereka, yakni akses permodalan. Bahkan dengan ekosistem TaniHub Group, para petani juga mendapatkan jaminan pasar,” ujarnya.
Berdasarkan data BPS, di triwulan III 2020, sektor pertanian menjadi salah satu sektor yang masih bisa tumbuh sebesar 2,15% yoy pada saat pandemi covid-19. (Des/E-2)
Sepanjang 2025, sektor ritel perangkat teknologi dan gaya hidup digital menunjukkan dinamika pertumbuhan yang relatif stabil.
Menko Airlangga menegaskan bahwa sektor digital kini berkedudukan sebagai mesin ketiga (third engine) pertumbuhan ekonomi Indonesia.
SAAT memasuki masa Adven, kita diajak untuk berhenti sejenak dan mengambil jarak dari ritme hidup yang serba cepat.
TikTok Indonesia menegaskan komitmennya untuk memperkuat perlindungan pengguna sepanjang 2025, seiring meningkatnya aktivitas dan tantangan di ruang digital.
Remaja saat ini lebih membutuhkan dukungan emosional dan pendampingan untuk menavigasi kompleksitas ruang siber.
Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Batam, Gustian Riau, mengatakan sistem berbasis digital ini dirancang untuk mengunci data penerima sejak awal.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved