Headline
Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.
Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.
KEMENTERIAN Perhubungan (Kemenhub) memastikan stimulus penerbangan akan kembali diperpanjang di tahun depan. Stimulus sebesar Rp1,48 triliun didapat dari dana pemulihan ekonomi nasional (PEN).
Seperti diketahui, subsidi tersebut salah satunya ialah pembebasan tarif pelayanan jasa penumpang pesawat udara (PJP2U) atau dikenal Passenger Service Charge (PSC). Dengan adanya stimulus tersebut, calon penumpang akan mendapatkan keringanan tarif tiket pesawat.
"Ada PEN Pariwisata yang diharapkan industri penerbangan menjadi lebih baik. Tahun ini kita mendapat Rp443 miliar, tahun depan diharapkan dialokasikan Rp1,48 triliun. Ini memastikan konektivitas berjalan," ungkap Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dalam acara Capaian Kinerja Kementerian Perhubungan Tahun 2020 dan Outlook Tahun 2021 secara virtual, Rabu (23/12).
Dari Oktober 2020, subsidi untuk sektor penerbangan telah berjalan. Selain skema pembebasan PJP2U, bentuk stimulus lainnya ialah bantuan kalibrasi Rp 40 miliar lebih untuk AirNav, PT Angkasa Pura I dan II.
"Kami tetap melaksanakan kegiatan konektivitas dengan baik, meski dengan situasi yang berbeda. Kami pastikan layanan transportasi kepada masyarakat akan terus dilakukan," tegas Menhub.
Baca juga : Gaet Investasi Lewat Forum Pariwisata Indonesia-Tiongkok
Dalam kesempatan yang sama, Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kemenhub, Novie Riyanto menuturkan, dengan dilanjutkan subsidi PSC, diyakini menambah minat wisatawan untuk melancong dengan menggunakan pesawat.
"Passenger Service Charge yang dikatakan pak Menhub akan kami lanjutkan (di 2021). Respons publik bagus dan hal ini diharapkan bisa merangsang masyarakat menggunakan pesawat. Kepercayaan publik terhadap penerbangan udara sudah kembali," pungkas Novie.
Pada tahun, terdapat 13 bandara yang menerapkan stimulus PJP2U. Di antaranya, Bandara Soekarno-Hatta (CGK), Bandara Hang Nadim (BTH), Bandara Kualanamu (KNO), Bandara I Gusti Ngurah Rai (DPS), Bandara Internasional Yogyakarta (YIA) dan Bandara Halim Perdanakusuma (HLP).
Lalu, Bandara Internasional Lombok Praya (LOP), Bandara Jenderal Ahmad Yani (SRG), Bandara Sam Ratulangi (MDC), Bandara Komodo Labuan Bajo (LBJ), Bandara Silangit (DTB), Bandara Banyuwangi (BWX) dan Bandara Adi Sucipto (JOG). (OL-7)
Batik Air dan Citilink mendukung rencana tersebut serta akan menindaklanjuti pelaksanaan perpindahan penerbangan dari Bandara Halim Perdanakusma ke Bandara Soekarno-Hatta.
Rute ini akan mulai beroperasi pada 23 Juli 2025 mendatang dan diharapkan menjadi pendorong baru sektor pariwisata dan perekonomian di kedua wilayah.
Letusan Gunung Ile Lewotolok mengakibatkan pesawat Wings Air IW1995 rute Kupang-Lewoleba menunda penerbangan.
Menurut Kemenhub, Pelita Air dinobatkan sebagai maskapai paling tepat waktu di Indonesia pada 2024 dengan tingkat ketepatan jadwal 94,3%.
Di saat banyak maskapai lain berjuang keras mempertahankan performa on-time, maskapai justru mampu konsisten berada di posisi teratas.
Armada baru ini melayani rute dengan jadwal penerbangan tetap CGK-TIM-DJJ 3 kali dalam seminggu, sedangkan rute SIN-HLP-BPN tetap dilayani pesawat jenis 737-300F.
MENTERI Perhubungan (Menhub) Dudy Purwagandhi secara langsung memantau proses evakuasi KMP Tunu Pratama Jaya yang tenggelam di Selat Bali.
Kemenhub melaporkan hingga pukul 10.00 WIB, Kamis (3/7), sebanyak 4 orang dinyatakan meninggal dunia dan 32 penumpang selamat dari insiden tenggelamnya kapal KMP Tunu Pratama Jaya.
Dampak dari penurunan biaya aplikasi sangat bergantung pada bagaimana struktur biaya tersebut dirancang dan diimplementasikan oleh perusahaan penyedia layanan.
(Aptrindo) kecewa dengan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) terkait aturan larangan kendaraan over dimension and over load (ODOL). Aptrindo meminta seluruh pihak dilibatkan
KEMENTERIAN Perhubungan (Kemenhub) angkat bicara terkait ancaman peledakan bom terhadap pesawat Saudi Airlines yang mengangkut ratusan jamaah haji asal Indonesia.
DIREKTUR Jenderal Perhubungan Udara Kemenhub Lukman F. Laisa memastikan ancaman bom yang ditujukan terhadap pesawat Saudia Airlines nomor penerbangan SVA 5688 adalah hoaks.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved