Headline

Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.

Fokus

Sejumlah negara berhasil capai kesepakatan baru

2021, Kemenhub Targetkan Teman Bus Layani 10 Kota

Mediaindonesia.com
04/12/2020 18:30
2021, Kemenhub Targetkan Teman Bus Layani 10 Kota
.(ANTARA/Fikri Yusuf)

SEJAK diluncurkan pada Juni 2020, Teman Bus menjalankan program Buy the Service (BTS) di lima kota yaitu Palembang, Solo, Bali, Yogyakarta, dan Medan. Kementerian Perhubungan menargetkan program ini akan hadir di 10 kota seluruh Indonesia dengan tambahan kota Makasar, Banjarmasin, Bandung, Surabaya, dan Banyumas sampai 2021.

Dirjen Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan Budi Setiyadi mengatakan penambahan itu berkat respons masyarakat Indonesia yang sangat bagus terhadap program Teman Bus. "Hingga saat ini Teman Bus telah mencapai lebih dari 1 juta perjalanan pelanggan. Kami juga menyiapkan 356 armada bus yang akan melayani perjalanan penumpang," ujarnya dalam webinar sosialisasi program Teman Bus, layanan angkutan perkotaan berbasis aplikasi yang dikembangkan Direktorat Jenderal Perhubungan Darat, Jumat (4/12).  

Dalam pelaksanaan program itu, Kemenhub mengeluarkan beberapa SPM (standar pelayanan minimal) yang harus dilakukan operator agar layanan Teman Bus memiliki kualitas dan pelayanan yang prima. SPM tersebut yaitu keamanan, keselamatan, kenyamanan, keterjangkauan, kesetaraan, dan keteraturan yang menjadi enam kunci pelayanan Teman Bus.

Perwakilan Komunitas Pesepeda (Bike to Work Indonesia) Poetoet Soedarjanto yang juga hadir dalam webinar itu mengatakan pihaknya berharap kehadiran Teman Bus dapat memudahkan serta memfasilitasi pengguna sepeda untuk mendapatkan transportasi umum yang aman dan nyaman.

Para pengemudi dan staf Teman Bus sudah mendapatkan pelatihan khusus serta wajib mengikuti peraturan dan pengecekan kendaraan secara berkala. Ini penting guna menjaga fasilitas dan pelayanan serta waktu headway (jarak antarbus) yang ditentukan yaitu 10 menit, sehingga penumpang tidak menunggu lama di halte dan berdesakan dalam kendaraan.

Pada masa pandemi covid-19, penerapan protokol kesehatan merupakan kewajiban yaitu penumpang memakai masker, social distancing, menjaga kapasitas kendaraan sebesar 50%, dan penyediaan hand sanitizer di bus. Artis Luna Maya pun turut membagikan pengalamannya ketika menggunakan layanan Teman Bus ketika sedang berada di Bali.

"Saya tidak khawatir naik bus di masa pandemi covid-19, karena Teman Bus sudah menerapkan protokol kesehatan sehingga saya merasa jauh lebih aman," ujar Luna. Dalam webinar ini Luna Maya juga bercerita tentang kehadiran Teman Bus yang membantunya dalam berkegiatan di Bali.

Jika biasanya ia harus mengeluarkan uang yang lebih besar dengan menyewa kendaraan pribadi atau naik taksi, kini bisa lebih hemat. Aktivitas Luna Maya juga sempat menjadi trending topic di Twitter dengan hashtag #LunaNaikTemanBus yang langsung menjadi perbincangan netizen.

Bagi pelanggan Teman Bus, harga tiketnya saat ini diberikan gratis hingga 31 Desember 2020. Dengan kehadiran Teman Bus di kota-kota besar diharapkan mampu menurunkan tingkat kemacetan dan juga polusi udara.

"Saya optimistis dengan moda transportasi yang aman dan nyaman seperti ini, diharapkan lebih banyak penumpang dari masyarakat yang beralih ke moda transportasi publik yang saat ini masih gratis," ujar Budi.

Teman Bus dilengkapi juga dengan aplikasi mobile untuk memudahkan penumpang mendapatkan informasi rute, titik halte, dan jadwal keberangkatan. Aplikasi Teman Bus saat ini sudah bisa diunduh di Playstore dan Appstore.

Adapun cara naik Teman Bus sangat mudah yaitu cukup buka aplikasinya, tunggu di halte terdekat dari posisi penumpang yang tertera di aplikasi, siapkan kartu nontunai (Tap Cash BNI, flazz BCA, e-money Mandiri, dan brizzi BRI), naik bus, lalu tempelkan kartu nontunai pada perangkat reader. Terkait jalur komunikasi, pelanggan bisa melalui sosial media @teman_bus via Facebook, Instagram, dan Twitter serta call center di nomor +62821 82000 300 atau info lengkap melalui website www.temanbus.com. (RO/OL-14)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya