Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
KEMENTERIAN Pertanian (Kementan) melalui Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian (BPPSDMP) meluncurkan gerakan Komando Strategis Pembangunan Pertanian (Kostratani) di BPP Cigalontang, Tasikmalaya, Jawa Barat, Kamis (13/8). Dalam kesempatan itu, Kepala BPPSDMP mengajak generasi milenial untuk menekuni usaha pertanian.
Menurut Kepala BPPSDMP Kementan, Dedi Nursyamsi, terjunnya generasi milenial ke sektor pertanian sudah dilakukan di mancanegara.
“Pengusaha pertanian mancanegara yang berhasil, didominasi oleh generasi milenial. Oleh karena itu, kita mengajak para generasi milenial di Indonesia, khususnya di Tasikmalaya untuk terjun ke sektor pertanian,” kata Dedi.
Dijelaskan Dedi, dahulu anak muda sangat tidak terlalu berniat ke sektor pertanian. Karena, kesan yang didapat dari pertanian tidak baik. Pertanian identik dengan kotor, dan lainnya.
“Tapi, kita terus memberikan informasi ke anak-anak muda kalau sektor pertanian itu menguntungkan, kalau dari pertanian kita bisa dapat banyak duit. Kalau kita berusaha di pertanian, pasti untung. Kalau rugi pasti ada yang salah dalam manajemennya,” tutur Dedi.
Dedi Nusyamsi juga mengingatkan petani untuk meninggalkan pola berpikir pertanian yang lama, yaitu tanam, petik, jual.
“Itu dulu. Pertanian itu bukan hanya hobi, tapi kita juga harus memikirkan untung. Caranya harus pakai ilmu, melakukan inovasi. Di Taiwan dan Korea, harga komoditas sayuran disediakan kantor dinas pertanian," katanya.
"Setiap petani bisa mengakses harganya di setap distrik dan subdistrik. Jadi petani bisa tahu kapan harga komoditasnya tinggi. Dan mereka bisa menentukan waktu tanam dan panen sehingga lebih menguntungkan. Itulah ilmu,” papar Dedi.
Oleh karena itu, sebelum melakukan tanam petani harus memikirkan bagaimana caranya mendapat modal, ada KUR ada BUMdes. Setelah itu pikirkan bagaimana mengolah tanah yang efisien, menanam, menjaga tanaman gangguan hama. Untuk ini bisa menggunakan mekaniasai. Dengan mekanisasi biayanya lebih murah dan lebih efisien, artinya lebih untung.
“Setelah panen jangan langsung jual. Seleksi dulu, yang kurang bagus dipisahkan. Setelah itu, packaging yang bagus. Atau pikirkan kemasannya yang menarik. Kalau kemasan semakin bagus, orang akan semakin tertarik untuk membeli. Kemasan pegang peranan penting,” jelas Dedi.
Sementara Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tasikmalaya, Muhammad Zen, mengatakan kunjungan Kepala BPPSDMP ke Kecamatan Cigalontang sangat tepat.
“Kecamatan Cigalontang ini luas. Kecamatan dengan desa terbanyak di Tasikmalaya, jumlahnya sampai 16 desa. Potensi yang dimiliki Cigalontang adalah pertanian. Jadi, tepat sekali kalau Kepala BPPSDMP Kementan hadir di sini,” tuturnya.
Muhammad Zen mengatakan, semangat petani di Cigalontang sangat luar biasa dengan melakukan pertemuan rutin dan juga melakukan inovasi.
“Tapi, semua yang ada disini adalah hasil dari sebuah proses. Dan untuk mendukung pertanian, apa yang dibutuhkan petani, khususnya Cigalontang, akan kita wujudkan di tahun 2021, seperti alat pascapanen untuk menjaga hasil pertanian,” kata Zen.
Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo mengatakan kehadiran Kostratani dimaksudkan untuk membantu meningkatkan pertanian.
“Kostratani itu adalah yang terdepan dalam mengimplementasikan dan mengawal program utama Kementan. Di Kostratani, petani bisa belajar atau berkonsultasi. Di Kostratani, ada juga data dan informasi yang dibutuhkan, dan itu terkoneksi dengan AWR (Agriculture War Room) di Kementan. Jadi kita bisa memantau aktivitas pertanian di daerah lewat Kostratani,” paparnya. (OL-09)
SATUAN Narkoba Polres Tasikmalaya Kota berhasil menangkap lima tersangka pengedar sabu, tembakau gorila, obat terlarang melalui media sosial dengan Cash on Devilery (COD).
PESANTREN Tarekat Idrisiyyah Kecamatan Cisayong, Kabupaten Tasikmalaya, menggelar kick off transformasi pendidikan.
Setelah kepulangan korban, Pemkab Tasikmalaya juga melakukan pendampingan hingga pemulihan korban.
Harga telur ayam semula Rp 31.500 menjadi Rp29 ribu, normalnya Rp 26 ribu perkg, bawang merah Rp 43 ribu, bawang putih Rp40 ribu, cabai rawit merah Rp 54 ribu, cabai keriting Rp 62 ribu.
MENTERI Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Republik Indonesia, Bahlil Lahadalia, mengapresiasi komunitas Clean The City.
Imbauan itu juga mendapat dukungan dari TNI, ulama, dan pondok pesantren. Mereka mengajak masyarakat berdoa bersama di Mesjid Agung.
Amran menilai, praktik penyelundupan pangan sebagai tindakan yang mencederai kepentingan bangsa dan petani.
WAKIL Menteri Pertanian (Wamentan), Sudaryono, memastikan stok dan harga sapi hidup di tingkat produsen tetap terkendali menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) hingga Lebaran tahun depan.
Kementan juga mendiseminasi naskah kebijakan berjudul “Regenerasi Petani untuk Percepatan Pencapaian Swasembada Pangan Berkelanjutan.
PEMERINTAH dalam hal ini Kementerian Pertanian (Kementan) memastikan harga sapi hidup di tingkat peternak tetap terkendali menjelang Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru).
Mentan Andi Amran Sulaiman menegaskan pemerintah tidak akan mentolerir pelaku usaha pangan yang menjual komoditas di atas HET jelang Nataru
KEMENTERIAN Pertanian (Kementan) akan merehabilitasi 436,99 hektare lahan cabai di Sumatra Utara (Sumut) yang terdampak bencana banjir dan longsor.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved