Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
PRESIDEN Joko Widodo meminta kepada para menteri ekonomi di Kabinet Indonesia Maju untuk mulai mengalkulasi secara cermat dampak virus korona terhadap perekonomian di Tanah Air dan perlambatan ekonomi di Tiongkok terhadap produk ekspor Indonesia.
Salah satunya sektor perdagangan, Tiongkok yang menjadi negara sumber penyebaran korona merupakan tujuan ekspor utama bagi Indonesia dengan pangsa pasar 16,6% sekaligus juga menjadi negara asal impor terbesar bagi Indonesia.
Presiden melihat ada peluang yang bisa dimanfaatkan, selama ini Tiongkok menjadi penyuplai barang ke banyak negara, mulai dari minuman, makanan hingga produk elektronik.
Dengan kondisi saat ini, kinerja produksi dan ekspor Tiongkok pasti terganggu lantaran pemerintah setempat harus berperang melawan virus mematikan yang tengah melanda negara tersebut.
Itu membuat Indonesia memiliki kesempatan untuk sedikit menggantikan peran Tiongkok dalam menyuplai produk-produk ke berbagai belahan dunia.
"Saya kira di sini ada peluang untuk memanfaatkan ceruk pasar ekspor di negara-negara lain yang sebelumnya banyak mengimpor produk sama dari Tiongkok," kata Joko Widodo saat memimpin rapat terbatas terkait kesiapan menghadapi dampak virus korona di Istana Bogor, Jawa Barat, Selasa (4/2).
Baca juga: Presiden Minta Masyarakat Tenang Sikapi Virus Korona
Kepala Negara menambahkan, musibah wabah penyakit kali ini juga menjadi momentum bagi industri substitusi impor di dalam negeri untuk meningkatkan produksi berbagai produk yang sebelumnya diimpor dari Tiongkok.
Dari sektor pariwisata, Jokowi meminta para menteri terkait segera menyiapkan langkah-langkah kontijensi mengingat kontribusi turis asal Tiongkok ke Indonesia mencapai sekitar 12% pada 2019.
"Saya minta disiapkan langkah-langkah kontijensi terutama untuk Bali dan Sulawesi Utara, dua daerah yang selama ini banyak dikunjungi wisatawan dari Tiongkok. Dalam jangka pendek, saya juga minta kita bisa memanfaatkan peluang untuk menyasar ceruk pasar wisatawan mancanegara yang sedang cari alternatif untuk destinasi wisata karena batal berkunjung ke Tiongkok," ungkapnya.(OL-5)
Badan Pusat Statistik (BPS) mengumumkan neraca perdagangan barang Indonesia mengalami surplus sebesar US$38,54 miliar atau setara Rp645,7 triliun di sepanjang Januari-November 2025.
Industri penunjang minyak dan gas (migas) dalam negeri semakin menunjukkan peran strategisnya.
Holding UMKM Expo 2025 bertema "Ekosistem Bisnis UMKM Kuat, Siap Menjadi Jagoan Ekspor” menjadi wadah yang sangat baik untuk perkembangan UMKM.
Nilai ekspor non-migas Jawa Barat pada periode Januari hingga Oktober 2025 telah menyentuh angka USD 32,01 miliar.
Delapan perusahaan asal Jawa Timur ambil bagian dalam kegiatan Pelepasan Ekspor Serentak yang dipimpin Wakil Menteri Perdagangan Dyah Roro Esti Widya Putri.
Indonesia merupakan pasar yang sangat penting bagi produk Malaysia karena kedekatan budaya, selera, dan preferensi konsumen.
MEMASUKI awal 2026, dunia dikejutkan oleh tindakan unilateral Amerika Serikat yang sangat drastis di kawasan Karibia.
Honor meluncurkan Honor 500 Pro Molly edisi ulang tahun ke-20 hasil kolaborasi dengan Pop Mart. Smartphone edisi terbatas ini hadir dengan desain eksklusif, kamera 200MP, dan baterai 8.000mAh.
SEBUAH ledakan hebat mengguncang pabrik baja di wilayah utara Tiongkok pada Minggu (18/1), menewaskan sedikitnya dua orang. Insiden tersebut juga menyebabkan puluhan orang terluka.
Ledakan besar terjadi di pabrik baja Baogang United Steel, Mongolia Dalam, Tiongkok. Dua orang tewas, 84 luka-luka, dan 5 orang masih dinyatakan hilang.
Perdana Menteri Kanada Mark Carney dan Presiden Xi Jinping umumkan kemitraan strategis baru. Upaya Kanada kurangi ketergantungan pada AS di tengah perang tarif Trump.
Perdana Menteri Kanada Mark Carney bertemu Presiden Xi Jinping di Beijing. Kunjungan pertama dalam 8 tahun ini menjadi titik balik hubungan kedua negara.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved