Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
MENTERI Perdagangan Enggartiasto Lukita mendorong agar Provinsi Nusa Tenggara Timur menjadi sentra produksi garam dan daging untuk memenuhi kebutuhan nasional.
"Pak Gubernur (Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat), minimal dua komoditas dari NTT yang kita inginkan, jadi sentra garam dan daging untuk seluruh Indonesia," kata Mendag kepada wartawan seusai memantau harga kebutuhan pokok di Pasar Kasih Naikoten, Kota Kupang, kemarin.
Mendag berada di Kota Kupang dalam rangka meninjau harga bahan pokok pada sejumlah pasar tradisional di ibu kota Provinsi NTT itu. Kegiatan pemantauan didam-pingi Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat.
Ia mengatakan hasil garam di NTT sudah masuk ke pasar-pasar tradisional di daerah setempat yang dijual dalam bentuk garam curah.
Enggartiasto mengatakan kualitas garam lokal yang dijual tersebut menyamai kualitas garam impor.
Selain itu, lanjutnya, produksi daging di NTT sudah sangat bagus, yang ditunjukkan dengan kondisi harga di pasar yang tetap stabil karena pasokan yang melimpah.
"Belum lagi ada berbagai langkah kebijakan yang mendorong pertanian dan peternakan sehingga produksinya terus meningkat," ujarnya.
Harga jual daging sapi di NTT jauh di bawah harga di daerah lain, yakni Rp90.000 per kilogram. Di daerah lain terutama di Jakarta, harga da-ging sapi berkisar Rp110.000-Rp112.000 per kilogram.
Mendag mengatakan pemerintah pusat akan memberikan dukungan untuk pengembangan kedua komoditas unggulan NTT tersebut sehingga bisa membantu neraca perdagangan nasional.
"Karena kalau ini bisa berjalan maka neraca perdagangan kita terbantu jadi positif karena impor kita berkurang," tandasnya.
Mendag juga memuji langkah-langkah yang dilakukan pemerintah daerah untuk menjaga harga bahan kebutuhan pokok tetap stabil.
Selain meninjau harga bahan pokok di sejumlah pasar tradisional Kota Kupang, Mendag Enggartiasto juga meninjau Pelabuhan Tenau Kupang yang merupakan pelabuhan utama untuk aktivitas bongkar-muat peti kemas di wilayah tersebut. (PO/Ant/E-3)
BPDP Kementerian Keuangan fokus melaksanakan program peremajaan perkebunan kakao dengan target 5.000 hektare secara nasional pada 2026.
Momentum AOE 2026 menjadi ajang forum bisnis yang mempertemukan calon pembeli (buyer) dan investor.
Penyumbang inflasi tertinggi adalah awang merah 0,04 persen, telur ayam 0,03 persen. Karena itu, Pemprov Jatim menggelar pasar murah untuk menurunkan harga telur dan bawang merah.
Upaya memperkuat sistem komoditas berkelanjutan di Indonesia terus dikembangkan melalui kolaborasi lintas lanskap yang melibatkan pemerintah, komunitas, dan sektor swasta.
Generasi muda sawit harus dibekali keterampilan teknis, manajerial, hingga digital sehingga mampu menghadapi tantangan industri 4.0 dan memperkuat daya saing global.
Simposium tentang Komoditas, Modal, Konektivitas: Tiga Keunggulan Indonesia
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved