Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
FESTIVAL musik tahunan Synchronize Fest, akan kembali tahun depan pada 4–6 Oktober 2024. Mereka pun telah menjual tiket tahap awal (early bird) semalam dan dilaporkan ludes terjual. Tiket early bird untuk terusan tiga hari festival dihargai Rp500 ribu dengan bonus kaus pernak-pernik resmi festival.
Dalam waktu bersamaan, Synchronize juga mengumumkan para penampil mereka di tahap awal. Dari nama-nama yang diumumkan, setidaknya ada 10 penampil yang akan meramaikan Synchronize Fest 2024. Berikut adalah daftarnya.
1. Burgerkill “Killchestra”
Pertunjukan spesial grup band metal asal Bandung, Burgerkill, yang akan menampilkan konsep orkestra. Mereka akan membawakan album bertajuk "Killchestra.inb".
2. Dewi Perssik feat. Aldi Taher
Mantan pasangan sensasional ini secara spesial akan hadir di satu panggung Synchronize Fest 2024 dengan konsep full band.
3. Haddad Alwi feat. Sulis Cinta Rasul & Yasmin
Siap mengembalikan memori masa kecil terhadap puja-puji kaum muslimin dan muslimah terhadap Allah SWT & Muhammad SAW di panggung festival? Haddad Alwi & Sulis begitu fenomenal dengan lagu-lagu bernuansa islami di era 90 akhir dan awal 2000-an. Kini Haddad Alwi juga turut mengajak Yasmin, anak berusia 8 tahun asal Kota Banyuwangi.
4. Inbox SCTV Live at Synchronize Fest
Secara khusus Synchronize Fest berkolaborasi dengan Inbox, program musik fenomenal besutan stasiun televisi SCTV yang sangat populer di era 2000-an. Inbox akan hadir di panggung utama Synchronize Fest dengan konsep autentik, lengkap dengan segala gimik, artis penampil khas Inbox, beserta host.
5. Omo Kucrut
Mengarungi karier mulai dari bintang film, bintang iklan, vokalis grup musik The Kucruts, dan di Synchronize Fest 2024 nantinya Omo Kucrut akan tampil sebagai penampil disjoki di salah satu panggung.
6. POTLOT JAM (Anda Perdana, Anang Hermansyah, Oppie & Bop, Kidnap Katrina, The
Flowers, Imanez's Otto Jam & Slank).
Potlot bukan hanya sekadar nama jalan, namun juga menjadi sebuah pergerakan masif dari era 80-an hingga kini. Di Synchronize Fest 2024, secara khusus akan menghadirkan para punggawa tongkrongan Potlot dalam satu pertunjukan khusus. Tak lupa, juga akan merayakan karya-karya almarhum Imanez.
7. Prontaxan: The Blue Print of Remux Bro
Kelompok musik asal Yogyakarta ini akan menampilkan pertunjukan retrospektif lahirnya budaya musik funkot dalam satu panggung beserta para kolaborator musikus dan penari di dalamnya.
8. Rakis Dawai Melantun Ajep (Melayukan Kartun Asal Jepang)
Nama Rakis Dawai yang terbilang cukup asing ini adalah musikus melayu asal Riau. Dirinya memiliki keunikan tersendiri karena kerap memainkan lagu-lagu kartun dengan aransemen nada melayu. Synchronize Fest 2024 akan menjadi penampilan perdananya di festival musik tersebut. Tentu akan menjadi pengalaman istimewa bagi penonton karena ia akan menyanyikan lagu-lagu kartunasal Jepang yang tak asing di telinga kita.
9. The Bandells
Grup musik anak-anak yang terdiri dari Pijar Cakrawala (12 tahun) pada gitar dan vokal latar, Rayyan Auliadi (8 tahun) pada drum, dan Aludi Partaya (7 tahun) pada bass dan vokal latar.
Meski terbilang anak-anak, eksplorasi gaya bermusik The Bandells lekat dengan nuansa noise rock, dengan lirik lagu yang relevan di usia anak. The Bandells telah merilis lagu berjudul Berkejar-Kejaran dan Fuzz The Cat. Ini sekaligus akan menjadi langkah awal atas lahirnya lagu-lagu mereka di masa mendatang. Pijar nampaknya mengikuti jejak musik sang ayah, Jimi Multhazam dari The Upstairs dan Morfem.
10. Timnas Jatiwangi (Talawengkar, Motherbank, Lair),
Para dedengkot jagoan kecamatan Jatiwangi, Jawa Barat, akan hadir di Synchronize Fest 2024 dengan pertunjukan istimewa penuh kejutan, dengan esensi musik kontemporer beserta perangkat alat musik yang terbuat dari atap genteng. Talawengkar, Motherbank, dan Lair. Masing-masing adalah grup musik yang terbilang cukup esoterik dan eklektik. (RO/M-2)
Bruno Mars resmi debut di Roblox lewat konser virtual 'Steal a Brainrot' pada 17 Januari 2026. Simak jadwal lengkap dan cara mendapatkan item eksklusifnya.
Rencananya, konser LUX NOVA dari KLa Project akan dihelat pada 7 Februari 2026 di Balai Sarbini, Jakarta Pusat.
Salah satu daya tarik utama konser Brian McKnight kali ini adalah adanya sesi permintaan lagu, ketika penonton berkesempatan mendengarkan karya-karya yang jarang ia bawakan secara live.
DKI Jakarta menyelenggarakan doa bersama lintas agama dan hiburan lainnya termasuk konser.
Twilite Orchestra, salah satu orkestra terkemuka di Indonesia, didapuk untuk membawakan seluruh skor ikonik film Harry Potter and The Philosopher's Stone.
Konser Arcadia dari Chen EXO di Jakarta dijadwalkan berlangsung pada 31 Januari 2026.
Kegiatan ini berlangsung 2 hari pada 24 - 25 Januari 2026 berlokasi di Ex Hanggar Teras Pancoran, Jakarta Selatan..
Dalam momentum Hari Disabilitas Internasional, sebuah festival inklusi bertajuk Limitless Fest 2025 digelar melalui kampanye keberlanjutan Bangun Bangsa.
Festival ini lahir bukan sebagai seremonial semata melainkan menjadi gerakan sosial yang dirancang sistematis, monumental, dan berkelanjutan.
Setiap aktivitas dirancang berdasarkan misi utama Facebook: menciptakan hubungan yang tulus dan kebersamaan penuh tawa yang lahir dari partisipasi para pengguna di Indonesia.
Sekitar 3.000 pengunjung bergerak dari satu titik ke titik lainnya untuk menikmati keseluruhan rangkaian Soundrenaline yang tersebar di Lapangan Benteng, hingga simpul kota.
Sekitar 1.400 peserta dari belasan kota berkumpul di Ancol, Jakarta, Sabtu (22/11), mengikuti Fun Walk 5 km dalam rangkaian perayaan 75 tahun BPK Penabur.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved