Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
PEMANDANGAN kincir angin yang bersanding dengan sawah dan perbukitan itu jelas bukan berada di negeri Belanda, melainkan itulah destinasi wisata yang sejak tahun lalu menjadi favorit baru di Mamasa, Sulawesi Barat.
Dibuka sejak pertengahan 2019, objek wisata bernama Citol Hill di Desa Tondok Bakaru itu menyandingkan pesona alam, khususnya persawahan, dengan spot buatan yang Instagramable. Salah satunya ialah miniatur kincir angin.
Tidak hanya di Mamasa, wisata dengan konsep serupa juga hadir di banyak daerah di Nusantara. Di Desa Huntu Selatan, Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo, kelompok sadar wisata (pokdarwis) setempat membangun jembatan sepanjang 250 meter di tengah areal persawahan.

ANTARA FOTO/Adiwinata Solihin
Wisata sawah di Desa Huntu Selatan, Bone Bolango, Gorontalo
Tanpa merusak lahan pertanian, jembatan tersebut menjadi spot pemuas hobi swafoto. Dengan harga tiket sebesar Rp5.000 per orang, objek wisata tersebut mampu mendogkrak perekonomian warga yang sebelumnya hanya mengandalkan panen.
Di Jawa Timur, salah satu destinasi mewah tepi sawah ada di Desa Pujon Kidul, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang. Usaha kafe di tengah sawah yang dibangun pemuda setempat ini omzetnya mencapai Rp12 miliar sejak dibangun pada 2017.

MI/Bagus Suryo
Wisata kafe sawah di Malang, Jawa Timur.
Masih di Jawa Timur, ada pula taman wisata Nakula Park, di Desa Kendalbulur, Tulungagung, yang mengusung wisata kuliner di sekitar persawahan. Tidak sekadar wisata satu spot, aeral persawahan juga dikemas sebagai pendamping wisata olahraga dan petualangan.

ANTARA FOTO/Destyan Sujarwoko
Nakula Park, Tulungagung, Jawa Timur.
Contohnya ialah river tubing atau penyusuran sungai menggunakan ban di aliran Sungai Lugong di Desa Tanjungrejo di kaki Gunung Muria di Kudus, Jawa Tengah. Sederet wisata dengan eksotis terasering juga ada di Ubud, Bali, dan Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat.

ANTARA FOTO/Yusuf Nugroho
River tubing di Sungai Logung Kudus, Jawa Tengah.
Konsep-konsep wisata tersebut telah menghidupkan arti mewah yang sebenarnya. Bukan lagi bermakna ‘mepet sawah’ sebagaimana guyonan yang kerap dilontarkan orang sejak dulu yang lebih bermakna mendegradasi keunikan yang ada.
Tren wisata baru ini pula yang menegaskan pesona alam di Bumi Pertiwi ini tetap butuh pengemasan yang mengikuti zaman sebab tidak bisa dimungkiri gaya hidup media sosial telah mencetak kelompok wisatawan dengan karakter tertentu. Tidak ada yang salah dengan itu, justru peluang yang harus dimanfaatkan tanpa meminggirkan kelestarian lingkungan. (M-1)
Program Studi Ilmu Komunikasi UniversitasDian Nusantara (Undira) menggelar pameran fotografi bertajuk Kreativitas Tanpa Batas dalam Lensa .
Kekayaan budaya Indonesia kembali diperkenalkan ke publik melalui medium fotografi dalam ajang vivo Imagine Awards 2025.
VIVO resmi merilis ponsel flagship teranyar mereka di tanah Air, adalah Vivo X300 dan X300 Pro. Lewat ponsel itu, vivo menghadirkan loncatan besar dalam inovasi teknologi kamera,
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung menegaskan aktivitas fotografi di ruang publik, tidak dikenai biaya.
Pameran Fotografi Indonesia 80 Tahun Keberagaman, Potret Bangsa dalam Lensa
DALAM rangka memperingati 80 tahun kemerdekaan Republik Indonesia, Komunitas Negeri Elok menghadirkan pameran fotografi “80 Tahun Keberagaman”.
Ratusan wisatawan mengunjungi Camping Ground Pinetrees untuk berwisata menyambut Tahun Baru 2026.
Wisatawan mengunjungi kawasan wisata Bumi Perkemahan Glagah Arum di Kecamatan Senduro, Lumajang, Jawa Timur.
Pahami pengertian wisata, jenis-jenisnya, manfaat untuk kesehatan dan pikiran, serta tips merencanakan liburan seru di artikel ini!
Danau Tuo di Nagari Koto Sani, Solok diyakini masyarakat sebagai salah satu yang tertua di antara lima danau di kabupaten tersebut memiliki potensi wisata alam.
Dengan wisata alam, selain cocok untuk self healing juga bisa menambah wawasan tentang ekosistem dan lingkungan, melatih fisik lewat aktivitas luar ruangan, serta meningkatkan kepedulian
Wisata alam ini biasanya berlokasi di area alami, menawarkan pemandangan, udara segar, dan suasana yang menenangkan. Aktivitasnya bisa rekreasi santai atau petualangan
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved