Headline

Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.

Iphone 18 Dikabarkan Hanya Rilis 3 Model di 2026, Termasuk Iphone Fold

Rifaldi Putra Irianto
06/12/2025 12:04
Iphone 18 Dikabarkan Hanya Rilis 3 Model di 2026, Termasuk Iphone Fold
Iphone 17 Pro(Dok: Apple )

SEKITAR tiga bulan lalu, Apple baru saja merilis ponsel teranyar yakni Iphone 17 Series. Tidak membutuhkan waktu lama, kini kabar mengenai Iphone 18 series mulai mencuat, beberapa sumber menyatakan bahwa ponsel itu dijadwalkan rilis pada September 2026.

Hal menarik terkait kabar perilisan Iphone 18 Series, ponsel itu dijadwalkan hanya akan hadir dalam 3 model di 2026 yakni Iphone 18 Pro, Iphone 18 Pro Max dan Iphone 18 Fold, ponsel lipat Apple yang paling ditunggu-tunggu. Sementara untuk Iphone 18 dan Iphone 18 e bakal dirilis secara terpisah pada 2027.

Dikutip dari Macrumors, Iphone 18 Pro dikabarkan akan mempertahankan desain yang sama dengan model Iphone 17 Pro. Sistem kamera belakang akan terlihat identik dengan generasi saat ini, menampilkan modul kamera yang ditinggikan dengan tiga lensa yang tersusun dalam segitiga. Ukuran layar juga diperkirakan tidak akan berubah, dengan Iphone 18 Pro dan Iphone 18 Pro Max masing-masing tetap menggunakan panel 6,3 inci dan 6,9 inci.

Model Iphone 18 Pro kemungkinan akan meninggalkan tampilan dua warna casing belakang yang ada pada Iphone 17 Pro demi estetika yang lebih mulus. Apple pun tampaknya akan memperbarui material bagian belakang ponsel untuk meminimalkan perbedaan warna antara kaca Ceramic Shield 2 dan bingkai aluminium, sehingga menghasilkan tampilan yang lebih menyatu.

Selain itu, body Iphone 18 Pro Max dikabarkan akan sedikit lebih tebal daripada Iphone 17 Pro Max, sehingga beratnya menjadi sekitar 243 gram. Belum diketahui pasti alasan di balik desain Iphone 18 Pro Max yang diduga lebih tebal, tetapi baterai yang lebih besar kemungkinan menjadi penyebabnya.

Apple dikabarkan sedang menguji tiga pilihan warna baru untuk model Iphone 18 Pro yakni Red Wine, Cokelat, dan Ungu. Warna Red Wine akan menandai pertama kalinya model Pro dan Pro Max ditawarkan dalam nuansa merah. Iphone 14 Pro dan Iphone 14 Pro Max sebelumnya tersedia dalam warna Ungu Tua, dan Apple belum pernah merilis Iphone dengan warna cokelat murni. (M-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya