Headline

Indonesia optimistis IEU-CEPA akan mengerek perdagangan hingga Rp975 triliun.

Fokus

Tiga sumber banjir Jakarta, yaitu kiriman air, curah hujan, dan rob.

SIP Law Firm Tunjuk Yudha Tririanto Jadi Partner Tangani Advokasi Bidang Teknologi 

Mediaindonesia.com
14/4/2022 22:30
 SIP Law Firm Tunjuk Yudha Tririanto Jadi Partner Tangani Advokasi Bidang Teknologi 
Partner Baru SIP Law Frim Yudha Tririanto(Dok. SIP Law Frim)

BERTEPATAN dengan hari jadinya yang ke-11, SIP Law Firm mengumumkan promosi R. Yudha Triarianto Wasono sebagai Partner yang mulai berlaku sejak 14 April 2022. Dengan promosi Yudha menjadi Partner, SIP Law Firm saat ini memiliki 7 Partner. 

Yudha memimpin tim baru di SIP Law Firm yang khusus menangani Technology, Media & Telecommunication (TMT) serta Personal Data Protection (PDP). Yudha memiliki pengalaman dalam membantu sejumlah perusahaan startup lokal maupun perusahaan asing yang ingin mengembangkan bisnis di Indonesia.

“Kami bersyukur sekali di usia firma kami yang ke-11 ini kami memiliki Partner baru. Kami yakin dengan bertambahnya jumlah Partner, firma kami akan lebih maju dan berkembang sejalan dengan kebutuhan klien-klien kami yang dinamis,” kata Safitri Hariyani Saptogino, founding Partner SIP Law Firm dalam keterangannya. 

“Merupakan kehormatan besar bagi saya menjadi bagian penting SIP Law Firm, saya berharap dapat berkontribusi besar bagi pertumbuhan firma ini, serta melanjutkan misi firma memberikan service excellent kepada para klien,” kata Yudha.  

Baca juga : Rilis Ksatriya Guning, Lokapala Ajak Pemain Kenang Pahlawan Indonesia

Di samping keahlian di bidang hukum terkait teknologi, Yudha juga memilliki keahlian dalam menangani kasus-kasus kepailitan, restrukturisasi utang dan kasus-kasus perdata. Lulusan sarjana hukum dari Universitas Diponegoro dan magister ilmu hukum dari Universitas Indonesia ini adalah anggota Perhimpunan Advokat Indonesia (PERADI) dan Asosiasi Kurator dan Pengurus Indoensia (AKPI). 

SIP Law Firm, yang didirikan pada 15 April 2011, telah membantu berbagai klien dalam menangani kasus-kasus di bidang hukum pidana, hukum perdata, pasar modal, kepailitan, ketenagakerjaan, pertambangan, keluarga, korporasi dan investasi, properti, perbankan dan asuransi, kekayaan intelektual, serta perlindungan data pribadi. Saat ini SIP Law Firm memiliki kantor pusat di Jakarta serta kantor cabang di Yogyakarta dan Surabaya. 

SIP Law Firm telah mendapatkan berbagai penghargaan dari dalam dan luar negeri. Pada 2021, SIP Law Firm dimasukkan dalam  daftar Recommended Firm oleh IFLR1000, Notable Firm oleh AsiaLaw serta menjadi peringkat pertama dalam Top 30 Largest Law Firms: Litigation Practice 2021 dari Hukumonline. 

Penghargaan terakhir yang dimenangkan SIP Law Firm adalah Indonesia Pro Bono Works 2021 dalam kategori Hukumonline Award for Law Firm With Exceptional Dedication for Pro bono Work for Law Firm With 31 or More Lawyers Category oleh Hukumonline pada Desember 2021. (RO/OL-7)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik