Headline

Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.

Instruksi Taktis Mourinho Berujung Gol Penentu, Antar Benfica Menang 4-2

Dhika Kusuma Winata
30/1/2026 13:19
Instruksi Taktis Mourinho Berujung Gol Penentu, Antar Benfica Menang 4-2
Kiper Anatoliy Trubin cetak gol ke gawang Madrid di menit terakhir dan mengantar Benfica lolos ke playoff Liga Champions.(AFP)

LAGA benfica vs madrid menghadirkan salah satu drama paling gila di Liga Champions musim ini. Penjaga gawang Benfica, Anatoliy Trubin, tampil sebagai pahlawan tak terduga saat membantu timnya menundukkan Real Madrid dengan skor 4-2 pada laga pamungkas fase grup Liga Champions di Estadio da Luz, Kamis (29/1) dini hari WIB.

Gol sundulan Trubin di detik-detik akhir perpanjangan waktu memastikan Benfica lolos ke babak playoff dan menjadikan duel benfica vs madrid sebagai salah satu pertandingan paling bersejarah dalam karier pelatih Jose Mourinho.

Menang Belum Cukup, Benfica Butuh Keajaiban

Kemenangan atas Real Madrid sejatinya belum langsung mengamankan langkah Benfica. Saat pertandingan benfica vs madrid memasuki tambahan waktu kedua, skor 3-2 belum cukup membawa mereka ke zona aman klasemen fase liga.

Benfica masih tertinggal selisih gol dan membutuhkan satu gol tambahan agar tidak tersingkir. Situasi genting ini membuat Mourinho mengambil keputusan ekstrem.

Mourinho Tarik Trubin Naik, Benfica vs Madrid Berujung Euforia

Peluang terakhir datang melalui tendangan bebas. Jose Mourinho menginstruksikan Trubin untuk maju ke kotak penalti Madrid. Keputusan berani itu menjadi momen penentu dalam laga benfica vs madrid.

Kiper asal Ukraina tersebut menyambut bola dengan sundulan keras yang menghujam gawang Real Madrid. Gol itu langsung memicu ledakan euforia di Estadio da Luz dan mengubah nasib Benfica secara dramatis.

“Gol yang luar biasa, gol bersejarah, gol yang hampir merobohkan stadion dan saya rasa itu sepenuhnya pantas kami dapatkan,” ujar Mourinho.

“Bagi Benfica, mengalahkan Real Madrid adalah sebuah prestise yang luar biasa,” tambahnya.

Benfica vs Madrid Ubah Peta Klasemen Liga Champions

Gol Trubin menjadi penentu di tengah format liga baru Liga Champions, di mana seluruh laga penentuan berlangsung serentak.

Sebelum gol tersebut tercipta, Benfica dipastikan tersingkir karena kalah selisih gol. Namun, hasil laga benfica vs madrid justru membuat Marseille harus tersingkir dari posisi playoff.

Menariknya, Trubin mengaku tidak sepenuhnya memahami situasi saat itu. Beberapa menit sebelum mencetak gol, ia sempat mengulur waktu setelah menangkap bola, tanpa menyadari Benfica masih membutuhkan satu gol tambahan.

“Sebelumnya saya tidak benar-benar mengerti apa yang kami butuhkan. Saya melihat semua orang mulai menunjuk ke arah saya, lalu saya maju dan baru sadar kami butuh satu gol lagi. Itu momen yang gila,” kata Trubin.

“Saya tidak terbiasa mencetak gol. Ini pengalaman yang benar-benar baru bagi saya. Usia saya 24 tahun dan ini gol pertama saya,” lanjutnya.

Malam Spesial Mourinho di Laga Benfica vs Madrid

Bagi Jose Mourinho, kemenangan benfica vs madrid terasa sangat spesial. Sejak kembali menangani Benfica pada September lalu, posisinya sempat diragukan karena faktor usia dan anggapan masa kejayaannya telah berlalu.

Meski Benfica belum sepenuhnya dominan di liga domestik dan masih tertinggal dari Porto dalam perburuan gelar, performa di Eropa perlahan bangkit. Benfica bahkan sempat kalah dalam empat laga awal fase liga Liga Champions.

Kekalahan di pertandingan sebelum melawan Madrid nyaris memupus harapan. Namun, kemenangan dramatis di laga benfica vs madrid mengubah segalanya.

“Di laga melawan Porto sebelumnya, Trubin juga naik di momen terakhir dan hampir mencetak gol, tapi masih terhalang pemain lawan,” ungkap Mourinho.

Pertandingan ini juga menjadi reuni emosional bagi Mourinho, mengingat Real Madrid adalah klub lamanya. Menariknya, Madrid kini dilatih Alvaro Arbeloa, mantan anak asuh Mourinho semasa di Santiago Bernabeu. (Z-10)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Gana Buana
Berita Lainnya