Headline

Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.

Rapor Cristiano Ronaldo saat Al Nassr Tumbang dari Al Ahli

Dhika Kusuma Winata
03/1/2026 15:28
Rapor Cristiano Ronaldo saat Al Nassr Tumbang dari Al Ahli
Pemain Al Nassr Cristiano Ronaldo(AFP)

AWAL tahun 2026 berjalan tidak sesuai harapan bagi Cristiano Ronaldo dan Al Nassr. Tim asal Riyadh itu harus mengakhiri catatan 11 laga tanpa kekalahan di Liga Pro Arab Saudi setelah takluk 2-3 dari Al Ahli, Sabtu (3/1) WIB.

Kekalahan tersebut semakin terasa pahit karena Ronaldo gagal memaksimalkan peluang emas yang seharusnya bisa mengubah jalannya pertandingan.

Dalam laga tersebut, Al Nassr sebenarnya sempat memberi perlawanan sengit. Namun, momen krusial datang ketika Ronaldo memperoleh kesempatan emas saat serangan balik cepat.

Bintang asal Portugal itu berada dalam posisi nyaris berhadapan langsung dengan kiper lawan.

Sayangnya, kontrol bola yang kurang sempurna membuat si kulit bundar memantul dari kakinya sendiri. Tembakan lanjutan pun kehilangan tenaga dan arah, sehingga tidak membahayakan gawang Al Ahli.

Kegagalan memanfaatkan peluang bersih itu menjadi titik balik yang merugikan Al Nassr.

Al Ahli, yang tampil lebih efektif, mampu menjaga keunggulan hingga peluit akhir dan mengamankan tiga poin penuh.

Hasil itu sekaligus memperpanjang sinyal penurunan performa Al Nassr. Pada laga sebelumnya, tim asuhan Luis Castro sudah menunjukkan kerentanan ketika hanya bermain imbang 2-2 melawan Al Ettifaq. 

Saat itu, Al Nassr masih berhasil mempertahankan rekor tak terkalahkan namun akhirnya berujung pada kekalahan.

Kekalahan dari Al Ahli yang kini berada di peringkat keempat klasemen membuat posisi Al Nassr di puncak klasemen menjadi terancam.

Ronaldo dan rekan-rekannya masih mengoleksi 31 poin  tetapi keunggulan mereka sangat tipis. Al Hilal membuntuti di posisi kedua dengan selisih dua poin dan berpeluang menyalip.

(P-4)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Akmal
Berita Lainnya