Headline

Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.

Luxembourg vs Jerman, Nick Woltermade Cetak Dua Gol, Tim Panser Menang

Basuki Eka Purnama
15/11/2025 05:23
Luxembourg vs Jerman, Nick Woltermade Cetak Dua Gol, Tim Panser Menang
Penyerang timnas Jerman Nick Woltemade (kiri) melepaskan tendangan yang menjebol gawang timnas Luxembourg di laga kualiifkasi Piala Dunia 2026 zona Eropa.(AFP/JOHN THYS )

PENYERANG timnas Jerman, Nick Woltemade, mencetak dua gol di babak kedua untuk membawa juara dunia empat kali itu meraih kemenangan 2-0 atas timnas Luksemburg dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa, Sabtu (15/11) dini hari WIB.

Kemenangan atas timnas Luxembourg itu membuat tim Panser berada di ambang kualifikasi otomatis.

Woltemade, yang kini telah mencetak tiga gol terakhir timnas Jerman setelah juga mencetak gol kemenangan dalam kemenangan 1-0 mereka atas Irlandia Utara, bulan lalu, membawa tim tamu unggul pada menit ke-49, sementara Jerman secara mengejutkan tertinggal hampir sepanjang babak pertama.

Penyerang Newcastle United itu menambahkan satu gol lagi di menit ke-69 untuk mempertahankan posisi Jerman di puncak klasemen Grup A kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa dengan 12 poin, sementara Slovakia, lawan Jerman berikutnya pada Senin (17/11) , berada di posisi kedua berdasarkan selisih gol.

Tim asuhan Julian Nagelsmann kurang bertenaga di babak pertama, sementara mereka juga melakukan kesalahan pertahanan yang membuat Luksemburg menciptakan beberapa peluang mencetak gol. 

Jerman, di sisi lain, kini akan mengamankan tiket mereka ke Piala Dunia tahun depan, yang diselenggarakan bersama oleh Kanada, Meksiko, dan Amerika Serikat (AS), dengan kemenangan atau hasil imbang di laga kualifikasi terakhir melawan Slovakia, Senin (17/11).

Juara grup akan otomatis lolos, sementara tim peringkat kedua akan mengikuti babak playoff pada Maret. (bbc/Z-1)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya