Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Polandia vs Belanda, Laga Berakhir Imbang 1-1

Basuki Eka Purnama
15/11/2025 05:01
Polandia vs Belanda, Laga Berakhir Imbang 1-1
Laga kualifikasi Piala Dunia 2026 antara timnas Polandia dan timnas Belanda(AFP/Wojtek RADWANSKI)

TIMNAS Belanda hampir memastikan tempat di Piala Dunia 2026 setelah bermain imbang 1-1 dengan timnas Polandia di Warsawa, Sabtu (15/11) dini hari WIB.

Tim Oranye tetap unggul tiga poin di atas timnas Polandia di puncak klasemen Grup G kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa, dengan selisih gol yang lebih besar, yaitu 13 gol, menjelang pertandingan terakhir, Senin (17/11).

Timnas Polandia, yang setidaknya sudah dipastikan lolos ke babak play-off, unggul lebih dulu ketika Robert Lewandowski memberikan umpan kepada Jakub Kaminski, yang berhasil menjebol gawang Bart Verbruggen di menit 43.

Skor 1-0 untuk keunggulan timnas Polandia atas timnas Belanda bertahan hingga jeda

Di babak kedua, tepatnya di menit 47, tim asuhan Ronald Koeman menyamakan kedudukan ketika sundulan Donyell Malen berhasil ditepis dan Memphis Depay, mencetak gol memanfaatkan bola muntah.

Itu adalah gol kedelapan penyerang Corinthians berusia 31 tahun itu di kualifikasi Piala Dunia 2026, hanya di belakang Erling Haaland dari Norwegia dengan 14 gol.

Skor imbang 1-1 antara timnas Polandia dan timnas Belanda bertahan hingga laga usai

Timnas Belanda hanya membutuhkan satu poin di kandang sendiri saat melawan timnas Lithuania untuk memastikan lolos, tetapi bahkan jika kalah, Polandia harus menang di Malta dengan selisih 13 gol.

Finlandia kalah 1-0 dari Malta pada Jumat (14/11) malam WIB dan mengakhiri harapan mereka lolos ke babak play-off Piala Dunia 2026. (bbc/Z-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik