Rabu 22 Maret 2023, 15:10 WIB

Skuad Garuda Bertekad Beri Kemenangan di Dua Laga Melawan Burundi

Akmal Fauzi | Sepak Bola
Skuad Garuda Bertekad Beri Kemenangan di Dua Laga Melawan Burundi

Antara Foto/Adimaja
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong

 

Para pemain tim nasional Indonesia bertekad memberikan kemenangan di dua laga FIFA Match Day melawan Burundi pada 25 dan 28 Maret di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi. Kemenangan akan menaikan ranking Indonesia yang saat ini ada di peringkat 151 FIFA.

Sebanyak 28 pemain telah berkumpul sejak 20 Maret di Jakarta. Skuad Garuda telah menjalani latihan di bawah arahan pelatih Shin Tae-yong.

Riko Simanjuntak, menjadi salah satu pemain yang antusias menjalani latihan. Bagi Riko Simanjuntak, ini menjadi momen kembalinya ke timnas Indonesia setelah terakhir kali dipanggil pada 2019 lalu. Dia berjanji memberikan yang terbaik.

Baca juga: Shin Optimistis Hubner Masih Berniat Perkuat Timnas Indonesia

"Seperti yang saya bilang, seperti terlahir kembali dipanggil, bahagia dipanggil teman-teman sangat welcome, coach juga welcome semoga bisa beri kontribusi terbaik buat negara dan ikuti strategi dari pelatih," kata Riko Simanjuntak, Rabu (22/3).

"Saya harap dukungannya, karena dukungan kalian merupakan semangat kami di lapangan, semoga kami bisa berikan yang terbaik," lanjutnya.

Baca juga: Timnas Indonesia akan Lawan Palestina di FIFA Matchday Juni Mendatang

Salah satu pemain yang berkiprah di luar negeri, yakni Elkan Baggott telah bergabung bersama tim. Pemain yang membela Cheltenham Town tersebut senang kembali ke timnas Indonesia, setelah absen di Piala AFF 2022.

"Rasanya menyenangkab kembali lagi. Kondisi saya semakin baik dan saya bahagia bisa kembali. Tentu saja memenangkan kedua pertandingan. Memperkuat kemistri sebagai tim untuk menuju Piala Asia (AFC) yang akan diikuti nanti,"kata Elkan.

Sementara itu, timnas Burundi sudah tiba di Jakarta pada Selasa (21/3). Peringkat 141 FIFA itu datang ke Indonesia dengan membawa 25 pemain dipimpin oleh Presiden FA Burundi, Gén Brig Pol Muyenge Alexandre. Tim asal Afrika ini memulai latihan di Jakarta hari ini, Rabu (22/3).

(Z-9)


 

Baca Juga

ANTARA/AJI STYAWAN

PSIS Datangkan Pemain Asal Timor Leste

👤Budi Ernanto 🕔Jumat 02 Juni 2023, 21:31 WIB
Prosedur pemeriksaan kesehatan dan fisik sudah dijalani oleh pemain Paulo Gali...
AFP

5 Fakta Menarik Manchester City vs MU di Final Piala FA

👤Zubaedah Hanum 🕔Jumat 02 Juni 2023, 21:25 WIB
STADION Wembley di London, akan dipenuhi suporter Manchester City dan Manchester United (MU) pada Sabtu, 3 Juni 2023, pukul 21.00...
Striker Manchester City Erling Haaland

Final Piala FA, City Waspadai Kejutan Setan Merah

👤 Dhika Kusuma Winata 🕔Jumat 02 Juni 2023, 16:56 WIB
Juara Premier League Manchester City (City) memasang kewaspadaan tinggi menghadapi rival sekota Manchester United (MU) pada final Piala...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

Berita Terkini

Selengkapnya

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya