PELATIH timnas Indonesia, Shin Tae-yong memastikan tidak akan menurunkan Egy Maulana Vikri pada leg pertama semifinal Piala AFF 2020 kontra Singapura di Stadion Nasional Singapura, Rabu (22/12). Keputusan itu diambil untuk memberi waktu Egy istirahat usai melakukan perjalanan dari Slowakia.
Egy yang saat ini membela FK Senica, dijadwalkan tiba, Selasa (21/12). Egy telat gabung dengan skuad timnas Indonesia di Piala AFF 2020, karena FK Senica baru melepasnya setelah 18 Desember. Akibatnya, ia melewati seluruh pertandingan babak penyisihan Grup B.
"Egy tidak akan bermain di pertandingan besok. Memang dia dijadwalkan akan datang di Singapura hari ini. Besok saya beri waktu dia untuk istirahat. Mungkin leg kedua akan dimainkan," kata Tae-yong.
Terkait kekuatan Singapura, Tae-yong menyatakan sudah mempelajarinya. Ia sempat menyaksikan secara langsung ketika The Lions, julukan timnas Singapura, saat dikalahkan Thailand 0-2 pada laga terakhir Grup A.
Berdasarkan pengamatannya, Tae-yong menyebut Singapura lawan yang tangguh. Karena itu, ia meminta anak asuhnya tampil maksimal dan menjaga konsentrasi hingga pertandingan selesai.
"Kami tidak boleh lengah karena saya menganggap Singapura tim baik. Satu persen pun tak boleh lengah. Saya tegaskan ini ke pemain bahwa Singapura tim yang baik," ucapnya.
Di sisi lain, pemain timnas Indonesia Witan Sulaeman, mengatakan kesiapannya untuk menghadapi Singapura. Ia berjanji mengeluarkan seluruh kemampuan terbaiknya pada laga tersebut.
"Persiapan melawan Singapura, kami harus kerja keras dan fokus lagi. Kami harus mengikuti instruksi pelatih dan kerja keras melawan Singapura," ujar Witan. (Goal/OL-15)