Headline

RI dan Uni Eropa menyepakati seluruh poin perjanjian

Fokus

Indonesia memiliki banyak potensi dan kekuatan sebagai daya tawar dalam negosiasi.

Chelsea Usung Misi Wajib Menang Melawan Aston Villa

Akmal Fauzi
22/5/2021 14:15
Chelsea Usung Misi Wajib Menang Melawan Aston Villa
Thomas Tuchel(Nick Potts / POOL / AFP)

MANAJER Chelsea Thomas Tuchel menegaskan timnya harus menang saat bertandang ke markas Aston Villa, Minggu (23/5) untuk memastikan tiket Liga Champions. Kemenangan juga akan menambahkan kepercayaan diri The Blues jelang final Liga Champions pada 29 Mei mendatang.

Chelsea saat ini masih bersaing dengan Liverpool dan Leicester City untuk memperebutkan dua tempat terakhir di pos empat besar alias zona Liga Champions.

The Blues kini berada di peringkat ketiga dengan mengoleksi 67 poin dari 37 pertandingan. Mereka unggul satu angka atas Liverpool dan Leicester yang berurutan menghuni posisi keempat dan kelima dengan jumlah poin serupa, 66.

"Kami akan bermain 100 persen, apapun yang terjadi, harus menang," kata Thomas Tuchel. "Ini bisa sangat penting tetapi kami tak mau kalah di laga terakhir ini demi lolos ke Liga Champions, " lanjutnya.

Baca juga: Klopp Mengaku tidak Pernah Ragukan Mental dan Karakter Liverpool

Tuchel yang menggantikan Frank Lampard pada pertengahan musim itu menyatakan bahwa finis empat besar adalah target utama mereka.

"Ya, itu akan mengurangi tekanan. Saya tidak berpikir kami melakoni final Liga Champions untuk lolos ke Liga Champions musim depan," kata Tuchel.

Chelsea menuju pertandingan sebagai tim yang lebih baik dalam head to head kedua tim, mengklaim 64 kemenangan dari 156 pertandingan melawan Aston Villa. Tuan rumah meraih 57 kemenangan, sementara 35 pertandingan berakhir imbang.

Chelsea tidak terkalahkan dalam tujuh pertandingan terakhir mereka melawan Villa, dengan kedua tim hanya imbang 1-1 di Stamford Bridge di pertemuan pertama musim ini.

Tuchel mengungkapkan bahwa N'Golo Kante dan Kai Havertz akan tampil melawan Villa, sedangkan bek tengah Andreas Christensen yang absen dalam tiga laga karena cedera hamstring juga akan masuk lagi skuad The Blues. (Espn/OL-4)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Akhmad Mustain
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik