Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
SALAH satu yang mencuri perhatian warganet di Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden periode 2024 - 2029 adalah kehadiran kucing kesayangan Prbaowo Subianto yang bernama Bobby.
Kucing warna hitam putih itu terlihat gemas mengenakan kalung dasi kupu-kupu berwarna hitam dan duduk di stroller coklat bertuliskan “Bobby Kertanegara”.

Kehadiran Bobby Kertanegara pun menarik perhatian banyak tamu yang hadir. Salah satunya, Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia, Anindya Bakrie. Lewat akun instagram miliknya @anindyabakrie, Anindya bahkan mengunggah foto saat Bobby mencium tangannya.
“Di Istana menunggu RI 1 bersama @bobbykertanegara,” tulis Anindya, Minggu (20/10).

Penyanyi sekaligus anggota DPR RI Mulan Jameela juga berfoto bareng kucing kesayangan Prabowo Subianto tersebut. Bobby Kertanegara tampak anteng dalam stroller coklatnya yang berisial BK.
“Bobby gemoy kayak ngerti banget pas aku bilang, ‘Bobby gemoy sayang, tiitip Bapak Presiden Prabowo di Istana Negara ya,” tulis Mulan dalam postingan instagramnya
"Mungkin kalau bisa ngomong dia bakal ngomong, 'Ashiaappp!!'" lanjutnya.

Politikus Partai Gerindra, eks Sekretaris Pribadi Prabowo, Ridwan Dhani Wirianata juga tak ketinggalan berfoto dengan Bobby Kertanegara. Dhani membagikan fotonya dengan Bobby Kertanegara lewat instagram miliknya @dhaniwirianata.
Di tengah padatnya aktivitas pelantikan, Prabowo bahkan menyempatkan diri mengelus-elus Bobby.
“Bobby mau lihat kamar Bobby?” kata Prbaowo sebelum beranjak meninggalkan kucing kesayangannya itu. Postingan Prabowo ini pun mengundang banyak reaksi dari warganet. Salah satu akun dengan nama @mrleedogsbakery ikut berkomentar "Istana pet friendly skrg." Sementara itu, akun instagram @rennynoviana juga turut berkomentar “bobby ganti nama gih, bobby istananegara.”
Mengenal Bobby Kertanegara Kucing Prabowo Subianto
Bobby Kertanegara merupakan kucing peliharaan Prabowo Subianto berjenis short hair yang awalnya seekor kucing rescue.
Awalnya, mantan Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus itu menemukan Bobby sekitar 2017 di kediamannya di Jalan Kertanegara IV, Jakarta. Karena iba dengan nasib kucing tak bertuan tersebut, Prabowo pun memilih untuk mengadopsi dan merawatnya.
“Memang kan Bobby ini unik ya. Jadi kucing Bobby datang ke rumah Pak Prabowo 1,5 tahun lalu, kalau cerita Pak Prabowo. Kemudian nggak mau keluar-keluar dia di situ,” ujar Dahnil Anzar Simanjuntak yang saat itu menjadi Koordinator Juru Bicara Prabowo-Sandiaga Uno, Kamis 25 Oktober 2018.
Prabowo memberi nama kucing itu Bobby. Sejak saat itu, Prabowo tidak pernah membiarkan Bobby keluar rumah atau bermain dengan kucing lain.
Meski dimiliki sejak 2017, publik baru mengenal Bobby Kertanegara pertengahan tahun 2018. Saat itu, di sela-sela rapat internal Partai Gerindra yang dipimpin Prabowo di Kertanegara, Prabowo memberi makan Bobby. Foto yang mengabadikan momen itu kemudian viral di dunia maya.
Karena viral, Instagram khusus pun dibuat untuk Bobby dengan nama akun @bobbythek4t yang kini berganti menjadi @bobbykertanegara. Melalui akun tersebut, kesehatan Bobby dibagikan ke publik melalui foto dan video. Bobby saat ini telah memiliki 500.000 lebih pengikut di akun instagram miliknya. Dan setelah Prabowo resmi menjadi Presiden, pengikut Bobby di Instagram pun semakin bertambah. (Ant/Nov)
Peneliti UC Davis menemukan virus corona pada kucing (FIP) mampu menginfeksi berbagai sel imun dan "bersembunyi". Temuan ini menjadi petunjuk penting bagi fenomena Long covid pada manusia.
Isu yang kerap beredar di masyarakat tersebut berkaitan dengan infeksi parasit Toxoplasma gondii, bukan karena kucing itu sendiri.
Sebuah studi terbaru mengungkapkan kucing lebih vokal saat menyapa pemilik pria dibanding perempuan. Apakah ini bentuk manipulasi atau sekadar adaptasi sosial?
Studi terbaru mengungkap dua peristiwa pendinginan global mengubah bentuk tubuh hewan karnivora dari musang menjadi kucing dan beruang. Simak faktanya!
Pergub Nomor 36 tahun 2025 merupakan perubahan atas Peraturan Gubernur nomor 1999 tahun 2016 tentang Pengendalian Hewan Penular Rabies.
Pergub diharapkan akan bermanfaat terutama untuk melindungi hewan-hewan peliharaan yakni anjing dan kucing.
Menurut Ardian, tingginya angka kesukaan tersebut tak hanya mencerminkan kecintaan dan harapan, namun juga sekaligus tantangan.
Prabowo diharapkan bisa memerhatikan pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang jadi roda penggerak perekonomian di Indonesia.
DOSEN Hubungan Internasional (HI) Universitas Airlangga (Unair) Radityo Dharmaputra mengatakan Presiden Prabowo Subianto akan secara personal lebih terlibat dalam pengambilan kebijakan.
PENGUMUMAN kabinet pemerintahan Presiden Prabowo Subianto mendapat perhatian besar dari media asing.
Presiden Prabowo mengumumkan nama-nama menteri dalam susunan kabinet yang akan membantunya pada periode 2024 -2029.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved