Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
GUNA menyamakan persepsi visi dan misi dalam pembinaan Saka Bahari untuk meningkatkan semangat bela negara, cinta tanah air yang berwawasan kebangsaan untuk membangun sinergitas, khususnya di Lantamal, Lanal, Posal serta Gugus Depan Gerakan Pramuka, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali membuka Rapat Pimpinan (Rapim) Saka Bahari Nasional TA 2024 yang berlangsung selama 2 hari mulai 27 sampai dengan 28 Februari 2024 di Auditorium Denma Mabesal, Cilangkap, Jakarta Timur, Selasa (27/2).
Dengan mengangkat tema “TNI Angkatan Laut Menyelenggarakan Pembinaan Saka Bahari Tingkat Nasional TA. 2024 Untuk Mewujudkan Sumber Daya Manusia Yang Profesional Dan Proporsional Untuk Meningkatkan Cinta Tanah Air, Bela Negara Dan Persatuan Bangsa”, diharapkan dapat terwujud generasi muda yang memiliki wawasan kebangsaan, peduli lingkungan dan cinta bahari sebagai alat juang dalam upaya menyiapkan komponen cadangan dan pendukung bagi kepentingan pertahanan negara.
Berbagai materi yang dibahas dalam Rapim Saka Bahari Nasional TA 2024 meliputi Pembinaan Satuan Karya Pramuka untuk Pendidikan Karakter dan Mengembangan Peluang Kerja oleh Waka Kwarnas Bidang Saka, Sako dan Gugus Darma Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Mayjen TNI Mar (Purn) Yuniar Ludfi.
Baca juga : Pertemuan Kasal dengan Commander of UAE Navy, ini yang Dibicarakan
Selain itu, materi lainnya adalah Rancangan Program Kerja Dewan Kerja Nasional Tahun 2024 oleh Ketua Dewan Kerja Nasional, Kak Raihan Muhammad Sujaya, serta Peran Satkowil dan Satnonkowil dalam Pembinaan Saka Bahari dalam rangka membangun karakter Generasi Muda yang Berwawasan Maritim dan berbasis berbasis Job Creation oleh Sekretaris Mabi Saka Bahari Tingkat Nasional, Laksda TNI (Purn) Kingkin Suroso.
Kasal, dalam sambutannya, menyampaikan TNI Angkatan Laut (TNI AL) juga berupaya membangun dan mempersiapkan komponen cadangan yang tangguh menghadapi ancaman, di antaranya melalui pembentukan wadah kegiatan kelautan dalam bingkai Saka Bahari.
Selain itu, Kasal juga menegaskan, melalui kegiatan Saka Bahari, diharapkan dapat terbentuk pribadi generasi muda yang berwawasan kebangsaan dan berorientasi kebaharian serta memiliki kepedulian dan kecintaan terhadap laut dan pesisir.
Baca juga : TNI AL Pastikan Modernisasi Alutsista
“Guna melaksanakan pembinaan Saka Bahari, diperlukan suatu keterpaduan dan sinergisitas arah dan kebijakan baik pada tingkat pusat maupun daerah. Melalui rapat pimpinan inilah diharapkan evaluasi serta rencana kegiatan pramuka Saka Bahari dapat dirumuskan bersama,” ujar Kasal.
Dalam kesempatan tersebut, Kasal mendapatkan tanda penghargaan Lencana Melati dan Pejabat Utama Mabesal serta Pati TNI AL mendapatkan tanda penghargaan Lencana Darma Bakti.
Adapun rangkaian kegiatan selama dua hari ini meliputi Rapim Saka Bahari tingkat nasional tahun 2024, Apel Gabungan Saka Bahari yang akan diikuti oleh 500 anggota Saka Bahari se-Jabodetabek dan peserta diluar Jabodetabek secara vicon. (RO/Z-1)
Wakil Ketua MPR RI Lestari Moerdijat menegaskan bahwa bela negara merupakan hak warga negara. Hal itu diwujudkan dalam upaya pembebasan sandera kelompok Abu Sayyaf di kawasan Filipina.
SEKRETARIS Jenderal Kementerian Agama (Kemenag) Kamaruddin Amin, mengatakan, penguatan nilai-nilai moderasi beragama di generasi muda adalah yang yang fundamental.
CPNS di lingkungan Kemendukbangga/BKKBN mengikuti Pelatihan Pembinaan Kesadaran Bela Negara.
Pelatihan ini menyoroti tiga pilar utama kepemimpinan, yaitu purpose, integrity, dan empathy.
Bela negara kini tidak berhenti pada ranah pertahanan, tetapi juga merambah sektor pangan.
Bonus demografi tak otomatis menjadi dividen; ia bisa menjadi liabilitas bila generasi muda terseret polarisasi, scam, radikalisasi, dan apatisme digital.
Komando Armada (Koarmada) TNI AL menurunkan sejumlah alat utama sistem pertahanan (alutsista) untuk membantu pencarian korban kapal wisata KM Putri Sakinah yang tenggelam.
TNI AL menerjunkan prajurit Marinir ke masyarakat yang terdampak dari bencana tersebut kemudian untuk menghilangkan rasa trauma (trauma healing) mereka.
TNI AL mengerahkan lima KRI dengan tim medis, logistik, penyelamat, dan lima helikopter untuk mendukung operasi pencarian.
TNI Angkatan Laut segera mengerahkan sejumlah unsur dan pasukan untuk membantu penanganan bencana alam tanah longsor dan banjir di Sumut dan Sumatera Barat (Sumbar).
Kapal tersebut diketahui tidak menyalakan AIS (Automatic Identification System) dan melintas di luar jalur navigasi yang semestinya, tepatnya di perairan Pulau Laut, Natuna.
TNI Angkatan Laut (AL) mengamankan dua kapal pengangkut nikel yang terindikasi melakukan pelanggaran di Perairan Mandiodo, Konawe Utara. Tujuan kapal itu PT.IMIP Morowali
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved