Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
ANGGOTA Komisi X DPR RI Sofyan Tan mengharapkan kepada pemerintah kabupaten/kota dapat membuat pojok baca yang berada di pedesaan untuk meningkatkan minat baca di masyarakat.
Pembangunan tersebut bisa dilakukan dengan menggunakan anggaran pembangunan desa. Dimana, pada periode saat ini anggaran yang dikucurkan pemerintah lebih banyak untuk pembangunan di pedesaan.
Demikian diungkapkan Sofyan usai mengikui pertemuan Komisi X DPR RI dengan Staf Ahli Gubernur Sumut Bidang Ekonomi Keuangan Pengembangan Aset SDA Agus Tripriyono, Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Sumut Halen Purba, Sekretaris Dinas Perpustakaan dan Arsip Sumut Dwi Enda Purwanti, pustakawan, komunitas literasi, organisasi profesi perpustakaan di Kantor Gubernur Sumut, Medan, Jumat (24/9).
Menurut Sofyan, pembangunan tidak hanya infrastruktur, tetapi juga pembangunan berupa pojok-pojok baca yang bisa dikembangkan lebih banyak di daerah pedesaan.
"Saya mengharapkan dengan adanya pembangunan pojok baca di pedesaan, keinginan masyarakat yang gemar membaca bisa lebih ditingkatkan, karena sudah mendapatkan kemudahan dalam mencari bahan atau referensi buku bacaan yang diinginkan,” jelasnya.
Di sisi lain, politikus PDI-Perjuangan tersebut mengusulkan pengembangan e-book atau buku digital untuk membaca, sehingga para penulis tidak lagi menuangkan tulisannya dalam bentuk buku yang harus dicetak, akan tetapi bisa dituangkan ke dalam bentuk buku digital.
"Saya rasa zaman sekarang masyarakat sudah banyak memiliki alat komunikasi yang canggih berupa smartphone yang bisa dengan mudah kapan saja mengakses bacan-bacaan yang diinginkan,” kata Sofyan lebih lanjut.
Selain bisa menekan anggaran untuk bahan dasar buku, pengembangan e-book atau buku digital juga ramah lingkungan.
Di situasi pandemi Covid-19, memaksa semua pihak untuk bisa mengembangkan ke era digitalisasi, baik bahan bacaan perpustakaan ataupun hal lainnya. Untuk itu perlu adanya dukungan dari pemerintah daerah termasuk Pemerintah Provinsi Sumut untuk menyiapkan perangkat yang bisa memfasilitasi. (RO/OL-09)
Buku Tumpeng Indonesia: Dari Dapur Tradisional Menuju Meja Bangsa disusun untuk memberikan perspektif luas mengenai tumpeng sebagai bagian dari kebudayaan.
WAKIL Ketua MPR RI Lestari Moerdijat mendorong pemanfaatan perpustakaan sebagai bagian upaya peningkatan minat baca dan literasi generasi penerus bangsa.
Kolaborasi ini dimulai dengan mengadakan Training of Trainers secara virtual yang dihadiri oleh 191 fasilitator dari Purwakarta, Malang, Kediri, Pekalongan, dan Probolinggo.
Anggota Komisi X DPR RI Bonnie Triyana membagikan buku ke TBM di Pandeglang dan menegaskan komitmennya mengawal sejarah dan sastra sebagai pelajaran wajib dalam RUU Sisdiknas
Perempuan menjadi kelompok yang paling banyak menjadi korban, terutama pada modus penipuan emosional dan relasi personal.
Nota kesepahaman ini sebagai wujud kolaborasi antara pemerintah pusat dengan daerah yang melingkupi peningkatan literasi, pemartabatan Bahasa Indonesia, pelindungan bahasa daerah
Kenaikan kelas dan kelulusan seringkali hanya menjadi formalitas administratif demi mengejar target persentase kelulusan 100%. Masih ditemukannya siswa yang belum bisa membaca dan menulis.
Kemampuan motorik berhubungan erat dengan pencapaian akademik, khususnya dalam berhitung dan membaca.
Menumbuhkan Minat Baca Sejak Dini Anak-Anak Bantaran Sungai Ciliwung Bersama Pegiat Biruni
Membaca pada dasarnya adalah sebuah latihan bagi otak.
Acara yang digelar Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Toba ini mengusung tema "Membaca, Berdaya dan Sejahtera dengan Literasi".
Melalui Program Buku Bacaan Bermutu untuk Literasi Indonesia, sebanyak 716 judul buku cerita anak telah diproduksi dan dipilih secara ketat.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved