Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
WAKIL Ketua Komisi II DPR RI Junimart Girsang mengungkapkan transformasi data pelayanan publik dari analog ke digital sangat mendesak. Tujuannya untuk meningkatkan mutu layanan dan mencegah data ganda.
“Kita berharap RUU Pelayanan Publik dari analog ke digital segera direalisasikan, maka dengan sistem digitalisasi data, kita meyakini Republik Indonesia bisa berjalan secara mantap begitu juga halnya digitalisasi data akan memudahkan setiap masyarakat dapat terlayani dari semua hal,” terang Junimart dalam keterangannya, Kamis (29/7).
Politikus PDIP ini mengungkapkan transformasi dari analog ke digital tersebut akan berjalan setelah Rancangan Undang-Undang (RUU) Pelayanan Publik yang kini masuk dalam program legislasi nasional 2019-2025 disahkan menjadi undang-undang. Menurut Junimart, sedikitnya terdapat 30 hingga 50 pasal yang perlu direvisi untuk menyesuaikan dengan kemajuan teknologi.
Ia juga mendorong peran aktif DPD RI untuk turut serta dalam pembahasan RUU tersebut di tingkat Badan Legislasi (Baleg), hingga ketingkat panitia kerja (Panja) Komisi II DPR RI. Begitu juga halnya dengan dukungan dari pihak dan lembaga terkait.
“Dalam panja nanti Pusat Studi Politik Pembangunan Daerah (PSP2D) sebagai badan yang bisa ajukan para akademisi dan narasumber dalam pembahasan rapat panja nanti akan kita libatkan karena banyak hal yang harus kita cermati di dalam RUU ini,” terangnya.
Bakal regulasi itu, kata Junimart, dapat memacu pelayanan publik dan sumber daya manusia (SDM) yang dikomandoi Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-Rebiro). Ombudsman RI pun bisa berfungsi lebih maksimal melakukan pengawasan dan tindak lanjut atas hasil pengawasannya.
“Ombudsman RI sebagai lembaga pengawasan layanan publik juga harus diperhatikan untuk penguatan supaya bisa bekerja maksimal. Ombudsman harus diberikan kewenangan untuk mengeksekusi,” tutup Junimart. (P-2)
Peluncuran aplikasi ini merupakan langkah nyata dalam memperkuat transformasi birokrasi dan meningkatkan kualitas pelayanan publik
Capaian ini menempatkan Sumedang sebagai salah satu daerah dengan kualitas pelayanan publik yang dinilai sangat baik
Fungsi paling mendasar dari ASN Digital adalah sebagai hub atau pusat kendali layanan.
Ia mengajak seluruh jajaran untuk menjadikan 2026 sebagai momentum peningkatan kinerja, integritas, dan profesionalisme dalam melayani masyarakat Kabupaten Bekasi.
Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid meraih penghargaan Outstanding Public Service Innovations (OPSI) KIPP Tahun 2025.
Pemkab Mimika menerima Innovative Government Award (IGA) 2025 atas inovasi strategis yang dinilai memangkas birokrasi, mempermudah investasi
Pengalaman para relawan di lapangan kebencanaan menunjukkan bahwa penanganan bencana banjir Sumatra kali ini kembali memperlihatkan satu masalah mendasar.
Di tengah turbulensi sosial, geopolitik, dan perkembangan teknologi, institusi publik perlu memperbarui pendekatan tata kelola.
Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Zudan Arif Fakrulloh menegaskan reformasi birokrasi harus menghadirkan perubahan nyata yang dapat dirasakan langsung oleh masyarakat.
PAKAR manajemen dan ekonom senior Prof. Rhenald Kasali menegaskan kepemimpinan yang tegas menjadi faktor krusial dalam menyelesaikan kompleksitas perizinan investasi di Indonesia.
PRESIDEN Prabowo Subianto menegaskan komitmennya untuk membongkar praktik mafia di tubuh pemerintahan yang selama ini memanfaatkan sistem birokrasi untuk kepentingan pribadi.
ARAH pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dinilai semakin tak jelas dan tampak serampangan. Penambahan kursi wakil menteri (wamen) di Kementerian Kesehatan dan Kementerian Dalam Negeri.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved