Headline

Setelah menjadi ketua RT, Kartinus melakukan terobosan dengan pelayanan berbasis digital.

Fokus

F-35 dan F-16 menjatuhkan sekitar 85 ribu ton bom di Palestina.

Pelarangan Ibadah Melawan Konstitusi

Mediaindonesia.com
24/12/2019 09:15
Pelarangan Ibadah Melawan Konstitusi
Polres Wonosobo melakukan penyisiran gereja-gereja, Senin (23/12). Kegiatan ini merupakan bagian dari pengamanan Natal 2019.(MI/Tosiani)

KETUA Pengurus Harian PBNU, Robikin Emhas menegaskan kebebasan beragama merupakan hak dasar yang tak boleh dikurangi dan dijamin konstitusi. Oleh karena itu pelarangan pelaksanaan peribadatan dengan dalih apapun tak bisa dibenarkan, dan merupakan tindakan melawan konstitusi.

"Mari kita junjung konstitusi kita. Jangan ada yang melangkahi. Bukankah dengan mematuhi konstitusi jaminan kehidupan sosial yang harmoni akan lebih bisa digapai," kata Robikin dalam keterangan resmi, Selasa (23/12/2019).

baca juga: Kunjungan Natal, Rutan KPK Dibuka 3 Jam

Untuk itu, lanjut dia, Nahdlatul Ulama meminta agar pemerintah memastikan seluruh pemeluk agama dapat menjalankan peribadatannya sesuai ajaran agama masing-masing. (OL-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya