Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
Gairah masyarakat berbelanja di toko daring kian memacu peluang bisnis armada logistik. Pertumbuhan jumlah armada juga berdampak pada tingginya kebutuhan bengkel yang berfokus pada layanan b2b, siaga 24 jam, bersedia melakukan kunjungan, serta storing di lokasi kendaraan mogok.
"Peluang bisnis bengkel B2B masih sangat potensial karena belum banyak bengkel yang menangani kendaraan khusus komersial yang dikelola profesional dan siap kapan pun dibutuhkan," kata Direktur Utama Rawat Armada Bersama (RABA) Afif Afianto, Senin (6/10).
Masalah yang paling sering ditemui pada kendaraan niaga dan komersial, termasuk logistik, kata Afif, di antaranya kaki-kaki. "Jarak tempuh kilometer yang cukup tinggi. Begitu pula, tingginya kilometer juga berpengaruh pada pergantian ban, khususnya diluar Jawa akibat kontur jalannya."
Namun, lanjut Afif, perilaku pengemudi juga sangat berpengaruh terhadap performa kendaraan. Misalnya, apabila ada asap putih atau hitam mengepul pada pembuangan dan indikator menyala, maka kendaraan harus berhenti dan tidak bisa dipaksa jalan karena beresiko terjadi turun mesin.
Sementara, jenis kendaraan komersial, termasuk logistik yang saat ini jadi favorit pengusaha adalah truk, bak terbuka, boks, serta blindvan. RABA sendiri berfokus pada jasa perawatan dan perbaikan truk dan kendaraan komersial. Pada Jumat (3/10) RABA mengoperasikan workshop di Cikarang, melengkapi empat lokasi lain di Makassar, Palu, Kendari, serta Samarinda. Setiap bulannya kelima workshop itu menangani sekitar 160 unit, sementara perbaikan adhoc sekitar 450 unit per bulan. Salah satu perusahaan logistik yang menggunakan jasa workshop itu adalah PT Jasa Berdikari Logistic Tbk (JBL) yang memiliki 500 unit armada. (X-8)
Sebagai satu-satunya titik kontak antara kendaraan dengan permukaan jalan, kondisi ban sangat menentukan faktor keselamatan, terutama saat menghadapi cuaca ekstrem.
Faktor borosnya konsumsi bahan bakar dari setiap kendaraan tidak hanya disebabkan oleh cara berkendara saja, melainkan modifikasi di berbagai bagian juga turut memengaruhi.
Ban Westlake, melalui fasilitas manufakturnya, PT Matahari Tire Indonesia (MTI) yang berlokasi di Kawasan Industri Kendal, Jawa Tengah, memperkerjakan sedikitnya 1.800 orang.
Ban 27.00R49 XD Grip sebagai bintang utama dengan daya cengkeram tinggi, ketahanan terhadap beban ekstrem, dan durabilitas di lingkungan tambang yang keras.
Ketua III GAIKINDO sekaligus Ketua Penyelenggara Pameran GIIAS Rizwan Alamsjah menyampaikan, kehadiran peserta industri pendukung bukan sekadar pelengkap.
Peningkatan volume ini didorong oleh pembukaan layanan baru, baik reguler maupun adhoc, yang memperkuat konektivitas perdagangan.
Klaim sejumlah pejabat tinggi negara bahwa kondisi pascabanjir di Sumatra, tampaknya belum sepenuhnya sejalan dengan realitas di lapangan.
Langkah ekspansi ini dilakukan untuk merespons peran strategis Jawa Timur yang kian melesat sebagai salah satu pusat perdagangan internasional di Indonesia.
Direktur Utama SPJM, Tubagus Patrick, menegaskan bahwa seluruh lini layanan perusahaan telah disiagakan untuk memastikan kelancaran operasional pelabuhan.
IPC Terminal Peti Kemas (IPC TPK) terus mencatatkan tren positif kinerja operasional menjelang akhir tahun 2025.
Gerbang Tol Tarumajaya, Kabupaten Bekasi resmi dibuka belum lama ini. Pembukaan gerbang baru ini sekaligus mempermudah perjalanan logistik di Kawasan Industri Marunda Center
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved