Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
MOBIL listrik Asal Tiongkok Geely Xingyuan dijadwalkan meluncur resmi pada kuartal keempat 2025 di Indonesia. Saat ini urban EV terlaris di Tiongkok itu tengah dipamerkan di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2025.
Produk Geely Xingyuan rencananya akan dirakit di Tanah Air (completely knocked down/CK). Di negara asalnya, Xingyuan menempati posisi teratas dengan penjualan 204.940 unit selama paruh pertama tahun ini. Hal itu menjadikannya kendaraan paling laris lintas segmen di pasar otomotif terbesar dunia.
Geely Xingyuan dikenal di Tiongkok sebagai standar baru di segmen urban EV hatchback berkat desain stylish dan kabin yang fungsional.
Geely Xingyuan mengusung desain kompak yang ideal untuk penggunaan harian di kota, dengan dimensi 4.135 x 1.805 x 1.570 mm dan wheelbase 2.650 mm. Kabinnya dirancang efisien, memaksimalkan 85% ruang interior, dilengkapi 36 kompartemen penyimpanan dan bagasi depan.
Wajah depannya tampil khas lewat konsep desain “Smile Face” dengan garis bodi minimalis dan pilihan warna pastel yang menyegarkan. Karakter eksteriornya membedakan Xingyuan dari EV lain di kelasnya.
Dari sisi teknologi, Geely Xingyuan yang dipasarkan di Tiongkok telah dilengkapi dengan sistem infotainment Flyme Auto yang hadir dengan perintah suara dua zona dan integrasi ponsel yang mulus.
Untuk performa, Geely membekali Xingyuan dengan platform Geely Electric Architecture (GEA), sistem e-drive 11-in-1, baterai CATL berkemampuan fast charging, serta penggerak roda belakang dengan radius putar kecil, cocok untuk manuver di jalanan padat. Mobil ini bahkan lolos Uji Moose dengan kecepatan 75,8 km/jam, bukti kestabilan dalam kondisi ekstrem.
Keunggulan mobil ini terangkum dalam ‘9 Champion Genes,’ inti keunggulan produk yang meliputi desain modern, interior efisien, fitur pintar, efisiensi daya, hingga pengalaman berkendara yang nyaman dan responsif. Platform GEA menjadi pondasi yang menyatukan semua elemen ini dalam satu kendaraan yang siap menjawab kebutuhan konsumen urban. (H-3)
Pameran otomotif GIIAS 2025 kembali menyapa masyarakat Jawa Barat melalui penyelenggaraan GIIAS Bandung 2025 yang berlangsung pada 1 - 5 Oktober di Sudirman Grand Ballroom, Kota Bandung.
The New Mazda CX-3 Pro AutoExe mempertegas karakter sporty, melalui penggunaan berbagai genuine accessories & performance parts dari AutoExe.
PT Honda Prospect Motor mencatat 1.908 unit pemesanan selama ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2025 yang berlangsung pada 24 Juli - 3 Agustus 2025.
Mitsubishi Destinator tampil sebagai pusat perhatian, baik dari sisi minat pengunjung maupun catatan angka penjualan.
Tercatat sebanyak 485.569 orang memadati area pameran GIIAS 2025
BOOTH milik Karoseri Tentren menjadi salah satu yang paling padat dikunjungi dalam perhelatan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2025.
Peralihan ke transportasi berbasis listrik memberi ruang lebih besar bagi pemerintah untuk mengendalikan tekanan fiskal, sekaligus mendukung agenda transisi energi.
Penjualan kendaraan elektrik di Indonesia pada 2025 melonjak pesat mencapai 175.144 unit, naik signifikan dibandingkan 2024 yang tercatat sebesar 103.228 unit.
Pengendara wajib memiliki sisi emosional yang terkontrol agar tidak mengambil keputusan ceroboh yang dapat membahayakan diri sendiri maupun orang-orang di sekitarnya.
Anggota DPRD DKI Kevin Wu mendesak percepatan investigasi kebakaran di Teluk Gong yang menewaskan 5 orang.
BYD mengatakan penjualan mobil bertenaga baterainya meningkat hampir 28% menjadi 2,26 juta unit.
Tesla mengumumkan bahwa penjualan mobil listrik secara global pada 2025 turun sekitar 8,6% secara tahunan
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved