Headline

Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.

Jafar/Felisha Lolos ke Semifinal Indonesia Masters

Dhika Kusuma Winata
23/1/2026 19:05
Jafar/Felisha Lolos ke Semifinal Indonesia Masters
Ganda campuran Indonesia Jafar/Felisha(Dok.PBSI)

PASANGAN ganda campuran Indonesia, Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu atau Jafar/Felisha, memastikan tempat di semifinal Indonesia Masters 2026. Tiket ke babak empat besar diraih usai menyingkirkan unggulan keempat asal Prancis, Thom Gicquel/Delphine Delrue.

Pada babak perempat final di Istora GBK, Jakarta, Jumat (23/1), Jafar/Felisha harus bekerja keras selama 70 menit sebelum mengunci kemenangan lewat pertarungan tiga gim dengan skor 13-21, 22-20, 21-16. 

Hasil tersebut menjadi pencapaian semifinal pertama mereka di Istora yang disambut selebrasi emosional di lapangan.

“Enggak mudah, karena lawan bermain baik, sangat baik. Pola yang mereka terapkan sempat menyulitkan kami. Keluar dari pola mereka itu enggak mudah juga," ujar Felisha.

"Puji Tuhan dengan daya juang, komunikasi, dan rasa gak mau kalah yang tinggi. Pelan-pelan kami bisa keluar dari tekanan dan mengontrol jalannya pertandingan sampai selesai dengan kemenangan,” imbuhnya.

Pada gim pertama, Jafar/Felisha kesulitan mengembangkan permainan dan tertinggal cukup jauh. Mereka sempat unggul 17-13 pada gim kedua, namun pasangan Prancis mampu mengejar hingga memaksa setting.

Bermain lebih agresif, Jafar/Felisha berhasil mengamankan gim tersebut dan memaksakan laga berlanjut ke penentuan.
Kepercayaan diri Jafar/Felisha meningkat pada gim ketiga.

Mereka terus menekan pertahanan lawan hingga rotasi permainan Gicquel/Delrue tidak berjalan efektif. Gicquel dipaksa bergerak ke seluruh sudut lapangan untuk meredam serangan pasangan tuan rumah.

“Di game pertama setelah interval, mempercepat tempo permainan, mengurung kami terus. Kami juga ‘kalah angin’ tenaga tangannya kurang kuat. Lawan benar-benar menyerang terus, kami tertekan dan bingung keluar dari situasi ini,” ungkap Jafar.

“Kami melihat ini masih bisa (menang) kok, jangan gampang menyerah. Di game kedua kami lebih mengontrol dan mengalihkan Gicquel terutama, karena pergerakan tangannya bagus banget. Di game ketiga pun sama, kami buat dia lari-lari terus,” imbuhnya.

Jafar/Felisha menjadi satu-satunya wakil ganda campuran Indonesia yang telah memastikan tempat di semifinal.

Sementara itu, Adnan Maulana/Indah Cahya Sari Jamil, harus mengakhiri langkah di babak perempat final.

Mereka takluk dari unggulan kedua asal Tiongkok, Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin, melalui pertarungan tiga gim dengan skor 20-22, 21-14, 19-21.

Wakil gado-gado Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia)/Terry Hee (Singapura) juga menelan kekalahan di perempat final. Mereka takluk di tangan pasangan Malaysia, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei dengan skor 16-21, 19-21. (H-4)
 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Indriyani Astuti
Berita Lainnya