Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Sukses di SEA Games 2025, Tim Canoe Indonesia Bidik Asian Games 2026

Andhika Prasetyo
13/12/2025 09:28
Sukses di SEA Games 2025, Tim Canoe Indonesia Bidik Asian Games 2026
Atlet dayung Indonesia (dari kiri) Indra Hidayat, Ramla Baharuddin, Stevani Maysche Ibo, Subhi.(Antara)

Tim canoe dan kayak Indonesia langsung mengalihkan fokus ke Asian Games Aichi-Nagoya 2026 setelah menutup kiprah di SEA Games Thailand 2025 dengan catatan positif. Kontingen Merah Putih berhasil mengoleksi total 13 medali dari berbagai nomor, terdiri atas dua emas, lima perak, dan enam perunggu.

Capaian tersebut menjadi bekal penting bagi tim nasional untuk meningkatkan daya saing di level Asia. Konsistensi performa juga terlihat pada hari terakhir pertandingan, ketika Indonesia kembali menambah tiga medali perunggu dari nomor Women’s Canoe Double 200 meter, Men’s Canoe Four 200 meter, dan Men’s Kayak Four 200 meter.

Salah satu atlet kayak Indonesia, Indra Hidayat, menyebut hasil di SEA Games menjadi fondasi awal menuju target yang lebih besar, termasuk Asian Beach Games Sanya 2026 dan Asian Games 2026.

“Ke depan kami ingin meningkatkan kualitas latihan, memperbanyak jam terbang, dan lebih disiplin agar mampu bersaing di tingkat Asia,” ujar Indra.

Tekad serupa disampaikan atlet canoe Santhi Putu, peraih medali perak nomor Women’s Canoe Single Slalom. Menurutnya, pengalaman bertanding di SEA Games menjadi pelajaran berharga untuk menghadapi kompetisi yang lebih ketat di Asian Games.

“Latihan pasti harus lebih keras lagi. Target saya bisa tampil maksimal dan membawa pulang medali di Asian Games,” kata Santhi.

Sementara itu, Septiana Krisna yang meraih perak di nomor Men’s Kayak Single Slalom mengaku bangga, mengingat SEA Games 2025 merupakan debutnya di ajang multievent Asia Tenggara.

“Ini SEA Games pertama saya dan bisa menyumbangkan medali untuk Indonesia tentu menjadi kebanggaan tersendiri,” ujar Septiana.

Dengan torehan tersebut, tim canoe dan kayak Indonesia menutup SEA Games 2025 dengan optimisme tinggi, sekaligus menjadikan ajang ini sebagai pijakan awal menuju persaingan yang lebih berat di tingkat Asia. (Ant/E-3)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Andhika
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik