Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Putri KW Runner-up Australia Terbuka 2025

Basuki Eka Purnama
24/11/2025 03:49
Putri KW Runner-up Australia Terbuka 2025
Tunggal putri Indonesia Putri Kusuma Wardani usai menjadi runner-up Australia Terbuka.(X @INABadminton)

PUTRI Kusuma Wardani harus puas menjadi runner-up Australia Terbuka 2025 setelah kalah dari unggulan pertama asal Korea Selatan, An Se-young, di laga final, yang digelar di Quaycentre, Sydney, Minggu (23/11).

Putri KW menyerah dua gim langsung 16-21 dan 14-21 dari An.

Di gim pertama, Putri sempat bangkit setelah tertinggal 0-4 dan berbalik unggul 11-10 saat interval.

Namun, lima poin beruntun yang diraih An pada kedudukan 16-16 membuat gim pertama berakhir 21-16 untuk pemain nomor satu dunia itu.

Pertandingan kembali berjalan ketat di awal gim kedua hingga skor imbang 4-4. Putri sempat mengejar untuk memperkecil ketertinggalan, tetapi An kembali mengambil alih permainan dan memimpin 11-10 pada interval.

Selepas interval, An tampil dominan dengan serangan agresif hingga unggul 19-13.

An kemudian menutup pertandingan dengan kemenangan 21-14, untuk memastikan gelar Australian Open 2025 sekaligus menggagalkan upaya Putri KW meraih gelar turnamen tersebut. (Ant/Z-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik