Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Australia Terbuka 2025: Alwi Melaju, Jonatan Tersingkir di Babak Awal

Khoerun Nadif Rahmat
19/11/2025 18:26
Australia Terbuka 2025: Alwi Melaju, Jonatan Tersingkir di Babak Awal
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Alwi Farhan(MI/Ramdani)

DUA tunggal putra Indonesia mencatat hasil berbeda pada babak 32 besar Australia Terbuka 2025. Alwi Farhan melangkah ke putaran berikutnya tanpa bertanding, sementara Jonatan Christie yang datang sebagai unggulan pertama justru harus angkat koper lebih cepat.

Jonatan gagal menampilkan permainan terbaik dan takluk dua gim 17–21 dan 7–21 dari wakil Jepang Yushi Tanaka di Quaycenter, Sydney, Rabu (19/11).

“Hari ini sangat jauh dengan apa yang sudah dipersiapkan. Jelek mainnya dan tidak bisa berkembang,” ujar Jonatan.

Pada gim pembuka, Jonatan sempat memimpin 5–2 namun kehilangan ritme dan tertinggal saat interval. 

Ia dua kali memperkecil selisih menjadi 12–13 dan 13–14, tetapi Tanaka merespons dengan lima angka beruntun yang membuat Jonatan semakin kesulitan. 

Di gim kedua, tekanan Tanaka sejak awal melalui empat poin berturut-turut membuat Jonatan tidak mampu keluar dari tekanan hingga akhirnya menyerah.

“Belajar dari sini, benar-benar pikirannya harus di-refresh dulu. Buang dulu semua yang sudah berlalu. Lalu fokus lagi ke depan karena masih ada BWF World Tour Finals yang menanti,” kata Jonatan.

Hasil tersebut menyisakan Alwi Farhan sebagai satu-satunya wakil tunggal putra Indonesia. Ia melaju ke babak kedua tanpa harus turun ke lapangan setelah pemain tuan rumah Jie Ying Chan memutuskan mundur karena cedera. (M-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik