Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
EMPAT wakil Indonesia tersisa di ajang bulu tangkis Australia Terbuka 2023. Dari 13 wakil di babak 16 besar, sembilan di antaranya tersisih.
Di perempat final yang bergulir Jumat (4/8) esok, Indonesia menyisakan Anthony Sinisuka Ginting di sektor tunggal, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto serta Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan di ganda putra, dan Rinov Rivaldy/Pitha Mentari di ganda campuran.
Duel menantang bakal dilakoni wakil Indonesia yang tersisa di perempat final. Ginting menghadapi Prannoy HS (India). Pertemuan terakhir di All England 2023 Ginting mampu mengungguli Prannoy.
Baca juga: Rinov/Pitha Melaju Ke Perempat Final ke Australia Terbuka
"Untuk lawan Prannoy besok, saya akan fokus ke recovery dulu. Dia dan saya sudah tahu kelemahan dan kelebihan masing-masing," ucap Ginting.
"Saya akan menyiapkan diri sendiri. Juga akan diskusi dengan pelatih dan melihat video lawan untuk mendapatkan gambaran seperti apa permainannya," ujarnya.
Sementara itu, Fajar/Rian berjumpa dengan Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae (Korsel) sedangkan Pramudya/Yeremia bersua andalan Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi. Pramudya/Yeremia lolos usai memenangi perang saudara menghadapi Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.
Baca juga: Ginting Maju ke 16 Besar
"Untuk menghadapi perempat final, kami harus mewaspadai kecepatan dan power Takuro Hoki/Yugo Kobayashi. Kami harus siap capek saja. Itu pertandingan yang tidak mudah," ucap Yeremia.
"Sebelumnya sempat ketemu dan kalah di Korea Terbuka. Kami mau mencoba lebih baik. Yang penting strateginya harus in dulu dari awal. Semoga hasilnya kali ini bisa lebih baik dibanding saat ketemu di Korea," imbuh Pramudya.
Adapun Rinov/Pitha akan berhadapan dengan wakil Tiongkok, Cheng Xing/Chen Fang Hui.
Jonatan Tumbang
Pada babak 16 besar yang berlangsung di Quay Centre, Sydney, Kamis (3/8), tunggal putra Jonatan Christie kandas di tangan Ng Tze Yong (Malaysia) dua gim langsung 20-22, 15-21. Jonatan kecewa performanya yang di Jepang Terbuka sampai ke final namun di Australia tersisih di putaran kedua.
"Hasil pertandingan lawan Ng Tze Yong ini tak sesuai ekspektasi saya. Ada beberapa hal harus diperbaiki, meski tidak perlu saya katakan. Ini untuk bekal menghadapi Kejuaraan Dunia nanti," ujarnya.
"Saya tentu kecewa karena harusnya dapat melangkah lebih lanjut di turnamen ini agar bisa mendapat poin agar rangking dunianya bisa naik," imbuh Jonatan.
Shesar Hiren Rhustavito juga harus mengakui keunggulan pemain Tiongkok, Weng Hong Yang, setelah berjuang rubber gim 21-16, 10-21, 9-21. Tunggal putri Komang Ayu Cahya Dewi ditekuk pemain Jepang, Aya Ohori.
Andalan di ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti juga tersingkir di 16 besar kalah dari pasangan Thailand, Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard dengan 19-21, 21-23. Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi juga gagal melaju dikandaskan wakil Jepang.
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan juga tersisih di tangan ganda putra Taiwan, Lu Ching Yao/Yang Po Han.
Di ganda campuran, Adnan Maulana/Nita Violina Marwah tersingkir. Begitu juga dengan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.
(Z-9)
INDONESIA Masters 2026 akan digelar di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, pada 20-25 Januari.
Berdasarkan data kesehatan nasional, tren perilaku sedenter atau gaya hidup dengan aktivitas fisik rendah pada anak-anak meningkat drastis.
Pembinaan atlet muda menjadi fondasi penting bagi keberlanjutan prestasi badminton Indonesia di level dunia.
INDONESIA memastikan lima wakilnya melaju ke babak perempat final turnamen bulu tangkis BWF Super 500 Hylo Terbuka 2025 yang digelar di Saarlandhalle Arena, Jerman, Jumat (31/10).
Hasil pertemuan ini membuat rekor pertemuan mereka menjadi 2-1 untuk keunggulan Kim/Seo.
Kemenangan ini juga memperlebar rekor pertemuan Jojo atas Antonsen menjadi 7-5.
PSSI mengumumkan ada tujuh jenama yang mengikuti proses tender apparel timnas Indonesia, yaitu Kelme, adidas, Puma, Warrix, Masagi, Riors, dan petahana Erspo.
Bagi John Herdman, Bobby Robson bukan sekadar pelatih, melainkan representasi dari kelas pekerja Inggris Utara yang sukses menaklukkan dunia melalui sepak bola.
Sebelum mendarat di Jakarta, John Herdman telah melanglang buana dari Inggris ke Selandia Baru hingga Kanada.
Indonesia mendapat kepercayaan besar sebagai salah satu dari 11 negara penyelenggara FIFA Series, dengan Jakarta yang dijadwalkan menjadi pusat rangkaian pertandingan.
Jika Indonesia berada di Grup A bersama Korea Selatan, Irak, dan Kirgiztan, maka Tajikistan dan Jepang menghuni Grup C bersama Uzbekistan dan Australia.
Jay Idzes diprediksi akan tetap menjadi jenderal lapangan tengah. Ia akan didampingi oleh Rizky Ridho, yang secara terang-terangan telah dipuji oleh Herdman atas kedewasaan bermainnya.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved