Headline
Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.
Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.
PEMERINTAH Provinsi (Pemprov) Papua bersama Panitia Besar (PB) Perpanas pastikan kesiapan Jayapura menyambut gelaran Pekan Paralimpic Nasional (Peparnas) XVI pada November mendatang.
Namun pada saat sama, National Paralimpic Committee (NPC) masih harus kerja keras, karena 4 bulan menjelang pelaksanaan Peparnas XVI Papua, masih ada 13 provinsi, yang belum memfasilitasi bagi NPC di daerahnya untuk menggelar pelatda (pelatihan daerah) .
Menurut Wakil Sekjen NPC, Rima Ferdianto usai pembukaan Rakernas NPC di Solo, Selasa malam (15/6) ada pesan dari Presiden Jokowi, agar Papua sukses partisipasi seperti PON dalam menggelar Peparnas XVI , yakni bisa diikuti 34 provinsi.
"Rakernas ini memang terkesan mendadak. Karena ada panggilan dari Deputy V KSP (Kantor Staf Presiden), yang menyampaikan pesan presiden, agar Papua sukses seperti PON dalam penyelenggaraan Peparnas XVI,yakni diikuti 34 provinsi," papar Wakil Sekjen NPC Indonesia, Rima Ferdianto.
Dengan adanya keluhan dari 13 NPC Provinsi , maka menjadi tugas NPC Indonesia bersama PB Perpanas untuk mendorong Pemerintah Provinsi memfasilitasi penyelenggaran Pelatda dan sekaligus pembiayaan keberangkatan kontingen menuju Peparnas XVI Papua.
"Ya sesuai harapan presiden, agar Peparnas XVI sukses, maka seluruh Pemprov bisa memfasilitasi. Karena itu kita akan dorong Dispora di daerah sebagai fasilitator provinsi, untuk menyediakan. Jangan sampai ada perlakuan marjinalisasi, apalagi diskriminatif dalam fasilitasi untuk (atlet) NPC di daerah," imbuh Rima.
Presiden NPC Senny Marbun juga menegaskan, partisipasi dan tanggung jawab 34 pemprov akan menjadi kunci suksesnya penyelenggaraan Perpanas XVI di Papua pada pertengahan November mendatang.
"Kita terus memotivasi atlet atlet NPC hadir di Papua.Ini soalnya perintah presiden. Jadi kalau bisa 34 Pemprov hadir dengan prestasi masing masing " tukas Senny.
NPC, lanjut dia, akan berkirim surat kepada pemprov yang bermaslah dalam upaya memfasilitasi penyelenggaraan Pelatda untuk persiapan Peparnas XVI Papua. Untuk mengurai permasalahan yang masih ada di daerah, pada sesi virtual Rakernas NPC dengan 34 provinsi, diharapkan segala kendala menuju Peparnas XVI Papua bisa dituntaskan.
"Mudah mudahan teman teman bisa menceritakan semua, bahwa Peparnas Papua itu urgen banget. Biar kita bisa merasakan kesamaan hak, dari timur hingga barat untuk berkumpul di Papua dalam pesta olahraga," ujar dia.
Pada bagian lain, Ketua Harian Panitia Besar (PB) Peparnas XVI Papua Doren Wakerkwa yang ikut hadir dalam Rakernas NPC mengatakan, Papua sudah sangat siap menyambut pesta olahraga kaum difabel, sebagaimana penyelenggaraan PON.
"Kita sudah persiapan seluruh infrastruktur untuk 12 cabor yang akan dipertandingkan. Masyarakat Papua pun sangat antusias menyambut even olahraga ini, dan apalagi sesuai arahan presiden, penyelenggaraan Papernas XVI harus sukses," kata pejabat Asisten I Pemprov Papua ini. (OL-13)
Baca Juga: KONI Jamin PON Papua Akan Berjalan Aman
Rombongan tim asuhan Yudiantara itu akan memulai training centre (TC) pada 8-17 September 2021 di Kabupaten Indramayu, Jabar.
Sebagai juara bertahan PON, Jawa Barat merupakan tim yang mengandaskan Papua di babak semifinal PON XIX Jawa Barat 2016 silam.
Ricky Ricardo Cawor, memuncaki daftar top skor sementara Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua dengan koleksi lima gol dari dua pertandingan yang sudah dijalani.
Untuk menghadapi laga final kontra Aceh di PON XX, Papua fokus pada pemulihan fisik pemain dan meningkatkan kekuatan lini tengah.
Kapten Papua Ricky Ricardo Cawor membukukan dwigol penyokong keunggulan tuan rumah.
"Kami akan memberikan bonus kepada tim sepak bola Papua di PON XX ini sebesar Rp1 miliar. Dan Papua semoga terus bisa berkembang sepak bolanya."
POLRI beberkan perkembangan kasus tewasnya Ketua National Paralympic Committee (NPC) DKI Jakarta, Dian David Michael Jacobs.
PEMERINTAH melalui berbagai kementerian dan lembaga terkait mendukung pelaksanaan Pekan Spesial Olimpik Nasional (Pesonas) 2022 yang akan diadakan Juli mendatang.
Paralympic Games akan dimulai pada 24 Agustus dan berakhir pada 5 September.
GANDA putri Indonesia Leani Ratri Oktila/Khalimatus Sadiyah, mengemas kemenangan pertama dalam pertandingan fase penyisihan Grup A cabang para-badminton SL3-SU5 Paralimpiade Tokyo 2020
Melakoni pertandingan di Yoyogi National Stadium, Tokyo, Jepang, Fredy membantai wakil Korea Kyung Hwan Shin dalam pertandingan dua set langsung 21-8, 21-9.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved