Headline
Senjata ketiga pemerataan kesejahteraan diluncurkan.
Tarif impor 19% membuat harga barang Indonesia jadi lebih mahal di AS.
JUARA Olimpiade empat kali, Mo Farah, mengaku akan fokus pada nomor lari 10.000 meter. Ia tak akan mempertahankan gelar lari pada nomor 5.000 meter putra di Tokyo, tahun depan.
Padahal, pelari berusia 37 tahun ini sudah memenangkan emas pada kedua nomor lari tersebut dalam Olimpiade 2012 di London dan Olimpiade 2016 di Rio. Kini, Mo Farah berusaha jadi atlet pertama yang menjuarai nomor lari 10.000 meter olimpiade sebanyak tiga kali.
"Saya agak lamban sekarang dan saya kira kuncinya adalah fokus ke satu event dan tunggu saja apa yang saya bisa kerjakan," kata Farah.
"Saya sudah pasti termotivasi, saya masih lapar dan masih ingin lebih. Itu akan menjadi sejarah dan saya sudah membuat sejarah dalam soal lari jarak jauh dan saya atlet Inggris pertama yang meraih berturut-turut (medali emas) Olimpiade," imbuhnya.
"Saya haru terus menikmatinya, tetap tersenyum dan saya suka melakukan yang saya kerjakan. Memang akan berat tapi mungkin," tuturnya.
Baca juga: Mo Farah Pecahkan Rekor Dunia
Bulan ini, Farah kembali ke lintasan setelah tiga tahun absen untuk memecahkan rekor dunia untuk lari satu jam. Farah berlari pada nomor 21.330 meter dalam kompetisi Diamond League di Brussels untuk melampaui rekor dunia atas atlet Ethiopian Haile Gebrselassie yang diciptakan 13 tahun lalu di Ostrava.(Ant/OL-5)
Setelah sukses besar pada tahun lalu, OPPO Run kembali digelar dalam OPPO Run 2025. Berkolaborasi dengan BCA, acara ini menargetkan 7.000 peserta
Kolaborasi dengan komunitas seperti 910 Runners merupakan bagian dari visi Aurora dalam mendukung masyarakat untuk lebih aktif dan sadar akan pentingnya kesehatan.
Para running enthusiast ini memulai lari dari garis pacu awal hingga akhir di Caffe Bene Dago Jalan Ir H Juanda Nomor 155 Lebak Siliwangi, Bandung.
Kesalahan umum yang sering dilakukan pelari muda saat mengikuti ajang lomba lari ialah terlalu ambisius mengikuti kategori race yang belum tentu sesuai dengan kondisi tubuhnya.
Berikut rata-rata waktu yang dibutuhkan pelari menengah untuk menyelesaikan jarak tempuh satu mil bervariasi menurut kelompok usia.
Penentuan pemenang di TUWM 2025 akan dipilih melalui undian dari semua peserta yang berhasil menamatkan tujuh seri.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved