Headline

RI dan Uni Eropa menyepakati seluruh poin perjanjian

Fokus

Indonesia memiliki banyak potensi dan kekuatan sebagai daya tawar dalam negosiasi.

Djokovic Membawa Serbia Lolos Semi Final ATP Cup 2020

Akmal Fauzi
10/1/2020 14:57
Djokovic Membawa Serbia Lolos Semi Final ATP Cup 2020
Aksi petenis Serbia Novak Djokovic saat mengembalikan bola ke lawannya Denis Shapovalov dari Kanada pada ATP Cup 2020.(William WEST/AFP)

PETENIS nomor dua dunia Novak Djokovic membawa Serbia melaju ke semi final ATP Cup 2020 setelah mengalahkan wakil Kanada, Denis Shapovalop di babak perempat final, Jum’at (10/1).

Bermain di Ken Rosewall Arena, Sydney, Australia, Shapovalop mampu bernain bagus di set pertama dengan memetik kemenangan 4-6. Namun, pemain berusia 20 tahun itu tidak dapat membendung aksi permainan Djokovic, sang pemegang 16 gelar grand slam,  di dua set selanjutnya.

Djokovic membungkam Shapovalop dengan skor 6-1, dan 7-6(4). Kemenangan Djokovic menambah kemenangan tim Sebia atas Kanada menjadi 2-0.

Di pertandingan pembuka, pemain tunggal Serbia lainnya Dusan Lajovic menang 6-4, 6-2 atas lawannya Felix Auger-Aliassime.

Pada noimor ganda putra, Serbia menyempurnakan kemenangan setelah pasangan Nikola Cacic/Viktor Troiki mengalahkan pasangan Kanada Peter Polansky/Adil Shamasdin dengan skor 6-3 dan 6-2.

“Ini pertandingan yang luar biasa. Salah satu pertandingan yang sengit yang pernah saya mainkan melawan Denis. Dia bermain sangat fantastis, agresif dan kami harus berjuang keras hingga pukulan terakhir,” kata Djokovic.

Di semi final, Serbia sudah ditunggu Rusia yang mengalahkan Argentina 3-0 pada Kamis (9/1) malam. Dua petenis top Rusia, Medvedev dan Karen Khacanov yang belum pernah kalah dalam pertandingan tunggal turnamen ini siap memberikan perlawanan. (ATPtour/Mal/OL-09)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Deri Dahuri
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik