Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
KETUA Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat Marciano Norman prihatin dengan ditetapkannya Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi sebagai tersangka oleh KPK. Pihaknya pun menyerahkan proses hukum kepada pihak yang berwenang.
Ia menilai kasus ini sebagai alarm atau peringatan keras terhadap pihak Kemenpora maupun KONI. Ia menegaskan ke depannya permasalahan atau penyelewengan soal dana tidak boleh terjadi lagi di dalam tubuh KONI maupun Kemenpora.
“Ke depannya hal seperti ini tak boleh terjadi lagi dan sekarang adalah waktu yang tepat untuk mengevaluasi sistem pendanaan olahraga dari Kemenpora ke KONI,” ujar Marciano, Jumat (20/9).
Baca juga: Terkait Dana KONI, KPK Periksa Saksi Pihak Swasta
Norman melihat sistem pendanaan hibah bukan lagi pilihan yang tepat karena memang sangat rawan dikorupsi. KONI akan mencari sistem pendanaan yang lebih transparan dan akuntabilitasnya lebih terjamin agar kejadian kasus Menpora tak kembali terulang.
“Kami terus akan menggodok sistem pendanaan baru yang lebih siap dan transparan,” kata eks Kepala Badan Intelijen Nasional (BIN) itu.
Ia pun berharap masalah tersebut tak sampai menganggu persiapan atlet menuju SEA Games 2019 yang akan berlangsung 30 November hingga 11 Desember mendatang.
“Kesiapan tim Indonesia harus tetap berjalan sesuai rencana, tidak boleh terganggu, karena waktu terus berjalan," ucapnya.
“Seluruh cabor, pelatih, atlet harus tetap fokus dan dukungan pemerintah terhadap program atlet berprestasi harus tetap berjalan sesuai rencana. Seluruh stakeholder olahraga pun harus turut bersatu dan memajukan olahraga Indonesia meraih prestasi di dunia,” ungkapnya.(OL-5)
Tata kelola organisasi yang profesional dan pemenuhan standar global menjadi harga mati yang tidak bisa ditawar jika ingin melangkah lebih jauh di level internasional.
Martina Ayu Pratiwi dan Muhammad Zidane sama sama mengoleksi dua emas pada hari pertama.
Saat ini, pengurus sepak takraw sudah ditetapkan, yaitu Pengurus Besar Persatuan Sepak Takraw Seluruh Indonesia (PB PSTI) periode 2025-2029 yang dipimpin Ketua Umum Surianto.
KOMITE Olimpiade Indonesia (KOI) dan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) mengakui telah menyepakati secara bersamaan soal target SEA Games 2025.
Menteri Pemuda dan Olahraga Erick Thohir meminta masukan dari Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat terkait program deregulasi aturan di Kementerian Pemuda dan Olahraga.
ISFEX 2025 digelar di ICE BSD 6-9 November, menghadirkan 100 exhibitor dan turnamen olahraga internasional untuk dukung ekosistem olahraga nasional.
Rumah anggota DPD AA Lanyalla Mahmud Mattalitti menjadi salah satu lokasi yang digeledah penyidik. Dengan begitu, senator itu bakal dipanggil untuk mendalami kasus ini.
KPK menggeledah rumah anggota DPD AA Lanyalla Mahmud Mattalitti, beberapa waktu lalu. Selain itu, Kantor KONI Jatim juga digeledah penyidik.
Kejari Pekalongan, Jawa Tengah, membongkar dugaan korupsi dana hibah Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Pekalongan.
Untuk berprestasi dibutuhkan persiapan yang matang baik dari kemampuan pengurus cabang olahraga, kemampuan atlet, maupun dukungan dana yang memadai.
Selain pidana penjara, terdakwa Agus Suardi juga dituntut oleh JPU dengan pidana denda sebesar Rp300 juta subsider empat bulan kurungan.
KETUA KONI Sulsel, Yasir Machmud mengakui, jika ada keterbatasan dana, yang berdampak pada ketidaksiapan beberapa cabang olahraga pada pelaksanaan Porprov ke XVII tahun 2022.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved