Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
KEMENTERIAN Dalam Negeri (Kemendagri) menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Pengendalian Inflasi untuk membahas perkembangan harga pangan dan tarif tiket pesawat menjelang Ramadan dan Idulfitri 2026 yang diikuti Pemerintah Kota Padang Panjang.
Rakor dipimpin Sekretaris Jenderal Kemendagri, Komjen Pol Tomsi Tohir Balaw, melalui zoom meeting. Pemerintah Kota Padang Panjang mengikuti kegiatan ini dihadiri Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Alvisena mewakili Wali Kota Hendri Arnis, bersama perwakilan Polres, Kejaksaan Negeri, kepala OPD dan kepala bagian terkait.
Dalam rakor tersebut, Kemendagri menekankan pentingnya menjaga stabilitas harga pangan sebagai kebutuhan pokok masyarakat, sekaligus mengantisipasi potensi kenaikan harga tiket pesawat pada masa mudik Lebaran 2026.
Pemerintah Pusat menegaskan komitmennya untuk menjaga keterjangkauan tarif penerbangan melalui koordinasi lintas kementerian, lembaga, serta maskapai penerbangan.
Hingga saat ini, belum terdapat kebijakan resmi terkait diskon tiket pesawat khusus periode Ramadan dan Idulfitri 2026. Namun upaya pengendalian tarif akan terus dilakukan agar tidak membebani masyarakat.
Selain pengendalian inflasi, rakor juga mengevaluasi dukungan Pemerintah Daerah terhadap pelaksanaan Program Strategis Nasional (PSN) 3 Juta Rumah. Pemerintah Daerah didorong mempercepat dukungan nonfiskal, seperti kemudahan perizinan, pembebasan Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB), serta percepatan penerbitan Persetujuan Bangunan Gedung (PBG) bagi masyarakat berpenghasilan rendah.
Sementara itu, Alvivena menyampaikan, pada Mlminggu ketiga Januari 2026, Indeks Perkembangan Mingguan (IPM) Kota Padang Panjang tercatat minus 4,86. Penurunan ini dipengaruhi turunnya harga sejumlah komoditas pangan utama, terutama cabai merah dengan andil -4,8041, disusul pisang -0,2074 dan bawang merah -0,0804.
“Meski tren harga menunjukkan penurunan, Pemerintah Daerah tetap diminta waspada terhadap potensi tekanan inflasi seiring meningkatnya konsumsi masyarakat menjelang Ramadan,” ujarnya.
Menghadapi Ramadan dan Idulfitri 2026, Pemerintah Kota menegaskan kesiapan memperkuat peran Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID), melakukan pemantauan harga secara berkala, serta memastikan kelancaran distribusi dan ketersediaan bahan pokok.
“Langkah ini diharapkan mampu menjaga stabilitas harga, daya beli masyarakat, serta kelancaran aktivitas ekonomi masyarakat,” tuturnya. (H-2)
Selain itu, cabai merah turun Rp3.816 menjadi Rp52.184/kg, bawang merah turun Rp833 menjadi Rp43.484/kg, serta bawang daun turun Rp630 menjadi Rp8.700/kg.
Komoditasnya antara lain beras premium Pamanukan, beras premium Anak Daro Rp16.350 per kg, minyak goreng MinyaKita kemasan botol Rp18.000 per liter, serta gula Rosebrand.
Selain itu, cabai merah turun Rp3.816 menjadi Rp52.184/kg, bawang merah turun Rp833 menjadi Rp43.484/kg, serta bawang daun turun Rp630 menjadi Rp8.700/kg.
Pemerintah Kota Padang Panjang memperpanjang Status Tanggap Darurat Bencana selama tiga hari ke depan hingga 13 Desember 2025.
PEMERINTAH Kota Padang Panjang memperpanjang Status Tanggap Darurat Bencana selama tiga hari ke depan hingga 13 Desember 2025.
TIGA jenazah korban longsor di kawasan jembatan kembar, Silaing Bawah, Kota Padang Panjang, berhasil dievakuasi tim gabungan Sabtu (29/11) siang.
Pasambahan Kato sebagai seni tutur dalam adat, memiliki nilai luhur yang tidak hanya mencerminkan kearifan lokal, tetapi juga mengajarkan etika berkomunikasi, penghormatan dan tata krama.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved