Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Kasus DBD di Bangka Capai 364 Orang, HAKLI Ingatkan Pentingnya Gerakan 5M

Rendy Ferdiansyah
16/12/2025 14:52
Kasus DBD di Bangka Capai 364 Orang, HAKLI Ingatkan Pentingnya Gerakan 5M
Ketua Himpunan Ahli Kesehatan Lingkungan (HAKLI) Provinsi Bangka Belitung. Boy Yandra.(MI/Rendy)

Kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di Kabupaten Bangka, Provinsi Bangka Belitung (Babel), dilaporkan telah mencapai angka 364 orang hingga akhir November 2025 (minggu ke-48). Penyebaran kasus ini menyebabkan dua orang meninggal dunia, termasuk seorang ibu hamil.

Ketua Himpunan Ahli Kesehatan Lingkungan (HAKLI) Provinsi Bangka Belitung, Boy Yandra, mengatakan 364 kasus tersebut tersebar di sejumlah kecamatan, seperti Sungailiat, Bakam, Riau Silip, dan Belinyu.

“Dari ratusan kasus penyebaran DBD di wilayah kecamatan itu, diketahui dua orang kasus DBD meninggal dunia termasuk seorang ibu hamil,” kata Boy, Selasa (16/12).

Mengingat adanya kasus kematian, Boy Yandra menekankan pentingnya penerapan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) melalui Gerakan 5M yang harus diintensifkan masyarakat, terutama saat musim penghujan, yaitu menguras atau membersihkan tempat penampungan air. Menutup rapat tempat-tempat penampungan air. Mendaur ulang atau memanfaatkan kembali barang bekas yang berpotensi menjadi sarang nyamuk. Menimbun barang-barang bekas atau plastik sampah yang digenangi air hujan. Penggunaan kelambu saat tidur dan repelen untuk mengantisipasi gigitan nyamuk.

Boy menambahkan bahwa pengawasan kebersihan lingkungan menjadi langkah awal krusial untuk mencegah penyebaran DBD yang berpotensi meningkat di musim hujan.

"Petugas kesehatan dan semua kader posyandu dibantu relawan dari Himpunan Ahli Kesehatan Lingkungan Indonesia (HAKLI) turun ke lapangan memantau langsung kondisi kebersihan lingkungan masyarakat," ucapnya. (RF/P-5)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Aries
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik