Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
KAI Logistik (Kalog), melalui layanan pengiriman barang ritelnya, Kalog Express, mencatat pencapaian signifikan dalam upaya memperluas jangkauan layanan logistik nasional menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025/2026.
Hingga akhir November 2025, Kalog Express berhasil membuka lebih dari 100 service point baru di Jawa dan Bali. Jumlah ini melampaui target awal sebesar 50 titik atau dua kali lipat dari rencana ekspansi.
Manager of Marketing & Sales Courier KAI Logistik, Ayi Suryandi, menyampaikan bahwa percepatan ekspansi ini merupakan respons cepat terhadap dinamika bisnis logistik yang semakin kompleks menjelang Nataru, sekaligus mendekatkan layanan kepada pelanggan.
"Dengan intensitas mobilitas barang yang meningkat, ekspansi ini menjadi langkah penting untuk menjawab kebutuhan pelanggan di wilayah-wilayah potensial," papar Ayi.
Dari total 100 lebih penambahan service point baru, Jawa Tengah menjadi wilayah dengan jumlah terbanyak, yakni 48 titik. Disusul oleh Jawa Timur dan Bali (27 titik), serta Jawa Barat (26 titik).
Ayi menjelaskan, tingginya penambahan di Jawa Tengah mencerminkan posisinya sebagai simpul distribusi vital yang menghubungkan arus barang antara Jakarta dan Surabaya—jalur ekonomi utama yang semakin krusial selama periode Nataru.
Secara keseluruhan, Kalog Express kini telah mengoperasikan 285 titik service point di Jawa, Bali, dan Sumatra.
"Dengan semakin luasnya jaringan ini, perusahaan berharap dapat memperlancar distribusi barang, mendorong pertumbuhan ekonomi lokal, serta menghadirkan layanan logistik yang lebih responsif," jelas Ayi.
Selain memperkuat jaringan, KAI Logistik juga terus mengintegrasikan teknologi untuk digitalisasi layanan, peningkatan sistem pelacakan, dan efisiensi operasional guna menjaga kualitas layanan yang kompetitif di musim liburan. (AN/P-5)
Tim yang telah dibentuk sejak 11 November 2025 ini dijadwalkan bertugas hingga 13 Januari 2026
Asep menekankan bahwa pencapaian target PAD tidak bisa dilakukan oleh Bapenda sendirian.
Langkah strategis ini bertujuan meminimalkan konflik agraria serta mencegah eskalasi bencana lingkungan di wilayah Jawa Barat.
Dedi menyatakan bahwa inventarisasi dan penetapan batas sempadan oleh Kementerian PU akan menjadi "senjata" bagi pemerintah daerah untuk melakukan penegakan hukum secara tegas.
Faris menyatakan pesimisme terhadap upaya islah yang telah dilakukan.
Tepung kemasan bermerek membuat produk disukai pembeli dari berbagai wilayah
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved