Headline
Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.
Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.
Untuk mengatasi agar banjir bandang tidak terulang di kawasan Kota Wisata Parapat, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Simalungun akan melakukan normalisasi Sungai Batu Gaga.
Demikian disampaikan Bupati Simalungun Anton Achmad Saragih didampingi Wakil Bupati Benny Gusman Sinaga saat meninjau lokasi banjir bandang di Kota Wisata Parapat, Kecamatan Girsang Sipangan Bolon, Simalungun, Sumut, Senin (17/3/2025).
"Kita akan lakukan normalisasi sungai. Kami akan melihat bagaimana kondisi dan situasi ke depan,"kata Anton.
Selain meninjau lokasi banjir di Jalan Sisingamangaraja Kota Parapat, yang dipenuhi material banjir berupa batu dan lumpur, rombongan Bupati Simalungun menuju RSUD Parapat untuk meninjau kondisi terkini pasca banjir.
Meluapnya air dari Sungai Batu Gaga disebabkan sungai tersebut mengalami penyempitan akibat bebatuan dan adanya longsor di lokasi berbeda.
Tidak ada korban jiwa akibat banjir bandang yang melanda Kota Parapat. Namun dampak dari banjir tersebut yang langsung dirasakan masyarakat yakni kerugian materil dikarenakan kerusakan bangunan rumah mereka.
Kondisi saat ini di Kota Parapat pasca pembersihan material banjir, kendaraan bermotor sudah kembali melintasi Jalan Sisingamangaraja, Parapat, namun sesekali dilakukan sistem buka tutup karena masih ada petugas kebersihan. (H-1)
Musibah terjadi setelah wilayah ini diguyur hujan deras sejak siang dan menyebabkan bukit di atas permukiman mengalami longsor
Luapan Sungai Cimeta membawa lumpur dan merendam pemukiman warga
BMKG meminta masyarakat dan pemerintah daerah untuk mewaspasai potensi bencana ikutan.
Bencana berdampak pada 48 kepala keluarga atau sebanyak 165 jiwa warga
BANJIR bandang melanda Kabupaten dan Kota Cirebon, sejak Jumat (17/1) malam. Bencana terjadi setelah hujan deras mengguyur kawasan hulu Sungai Cipager di Kabupaten Kuningan.
Banjir merendam delapan desa di lima kecamatan di Kabupaten Cirebon
Wakil Bupati Simalungun, Benny Gusman Sinaga menambahkan bahwa pembangunan jalan tol Sinaksak-Panei merupakan salah satu proyek strategis
Usai menyerahkan bantuan, Anton mengatakan bahwa pemerintah akan melakukan kajian untuk merelokasi aliran sungai batu gaga.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved