Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
PETUGAS gabungan TNI, Polisi dan Satpol PP melakukan patroli dengan berkendara sepeda motor mengamankan perayaan Natal dan Tahun Baru ke sejumlah gereja di wilayah Kota Sidoarjo, Selasa (24/12). Patroli ini dilakukan untuk menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang menjalankan ibadah Natal.
Kapolsek Kota Sidoarjo AKP Ega Prayudi mengatakan, ada sedikitnya tujuh gereja di wilayah Kota Sidoarjo yang dipatroli. Di antaranya Gereja GPDI Elohim, Gereja Bethany House of Glory, Gereja Katolik Santa Maria Annuntiata dan lainnya.
"Hari ini kami bersama petugas TNI dan Satpol PP melakukan patroli ke gereja-gereja, untuk menciptakan rasa aman dan nyaman bagi umat Kristen dan Katolik yang akan menjalankan Misa Natal," kata Ega usai melakukan apel personel di Mapolsek Kota Sidoarjo, Selasa (24/12).
Ega menjelaskan, semua Polsek jajaran melaksanakan apel siaga pada Selasa sore. Menurut Ega, kegiatan patroli ini perintah dari Kapolresta Sidoarjo Kombes Christian Tobing untuk memberikan rasa aman pada masyarakat yang melaksanakan misa natal pada Selasa malam. Sedikitnya ada 100 petugas gabungan diturunkan untuk mengamankan misa Natal di wilayah Kota Sidoarjo.
"Nah untuk itu kami dari Polsek Sidoarjo kota koordinasi dengan TNI dan Satpol PP melakukan kegiatan patroli dengan roda dua ke gereja gereja yg ada di wilayah kota. Kebetulan malam ini tercatat ada tujuh gereja yang melaksanakan misa natal," kata Ega.
Sementara itu Danramil Kota Sidoarjo Kapten Inf Kamsuri mengatakan, pihaknya bersama polisi dan Satpol PP melakukan patroli bersama guna menciptakan rasa aman kepada umat yang akan menjalankan Misa Natal.
"Kami siap backup pengamanan di gereja-gereja di wilayah Kecamatan Kota Sidoarjo. Dengan harapan untuk menciptakan-1rasa aman, nyaman bagi umat Kristen dan Katolik saat menjalankan ibadah Misa Natal malam ini," kata Kamsuri. (S-1)
TNI dan Pemprov Riau menyerahkan bantuan berupa perlengkapan sekolah bagi siswa-siswi sekolah dasar di Aceh Utara.
Mandat tersebut juga ditegaskan kembali dalam Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2025 tentang TNI.
Dengan posisi yang masih berupa draf, pembahasan mendalam belum dapat dilakukan, apalagi untuk menentukan sikap politik lembaga legislatif.
Satgas TNI Komando Operasi (Koops) Habema berhasil menuntaskan operasi penyelamatan 18 karyawan PT Freeport Indonesia yang terisolasi selama tiga hari di Pos Tower 270, Distrik Tembagapura
Peserta juga mendapatkan pendalaman materi teknis sesuai tugas pokok dan fungsi (tupoksi) masing-masing
Aturan tersebut wajib memiliki batasan yang jelas agar tidak mencederai hak asasi manusia (HAM).
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved