Headline
Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.
Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.
BADAN Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melakukan operasi Teknologi Modifikasi Cuaca (TMC) di Provinsi Bali yang menjadi lokasi acara World Water Forum 2024 (WW) Ke-10.
Operasi TMC yang dilaksanakan dari 18-20 mei 2024 ini sudah berhasil menebar total bahan semai Natrium Chlorida (NaCL) sebanyak 6.000 kg dilangit Pulau Dewata dengan rincian hari pertama 2.000 kilogram dan hari kedua 4.000 kilogram.
Adapun operasi TMC ini menargetkan awan potensial seperti pertumbuhan awan Cumulus Congestus yang dapat mencapai area target.
Baca juga : World Water Forum : Indonesia Jadi Ibu Kota Air Dunia
Kepala Pusat Komunikasi dan Informasi Kebencanaan BNPB Abdul Muharu membenarkan upaya BNPB untuk melindungi Bali dari hujan lebat tersebut. Pesawat berjenis Cessna Caravan 208B dengan registrasi PK-SNM ini melakukan operasi TMC penyemaian di sekitar wilayah Provinsi Bali bagian Utara, Tengah, dan Timur serta Lombok Utara untuk menghalau awan potensial mencapai area target.
"Untuk operasi hari ini (20/5/2024) direncanakan akan dilakukan penyemaian di areal perairan Bali dan NTB," ujarnya.
BNPB, BMKG, BRIN dan unsur lainnya bekerjasama dalam operasi TMC ini dengan tujuan mengantisipasi potensi cuaca ekstrem selama kegiatan WWF ke-10 di Provinsi Bali. Diharapkan dengan adanya operasi TMC ini, dapat turut mensukseskan acara WWF dengan melakukan mitigasi dan mengantisipasi potensi risiko bencana.
Baca juga : Tradisi Subak Bali Diperkenalkan Joko Widodo di KTT WWF ke-10
Kesuksesan ini membuat posko TMC yang berada di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai mendapatkan kunjungan dari Menteri Agrikultur, Sumber Daya Hidraulik dan Perikanan Tunisia Abdelmonaam Belaati.
Dalam kunjungannya, Abdelmonaam Belaati menyempatkan berbincang dengan para petugas tim TRC dan mendapatkan penjelasan mekanisme alur proses operasi TMC. Abdelmonaam Belaati merespon positif upaya pemerintah pusat dalam hal melakukan mitigasi potensi cuaca ekstrem terlebih dalam sebuah pelaksanaan acara internasional.
Operasi TMC ini mempunyai banyak manfaat di beberapa bidang. Bukan tidak mungkin bahwa operasi TMC ini akan diadopsi di negaranya dengan mempertimbangkan kondisi cuaca dan kondisi geografisnya.
World Water Forum ke-10 mengusung tema besar Water for Shared Prosperity. Forum ini akan menghasilkan deklarasi tingkat menteri sebagai keluaran utama, yang disertai dengan kompendium atau concrete deliverables.
Agenda internasional ini bertujuan untuk menyajikan pengetahuan tentang penilaian air secara global, tantangan dan solusi konkrit. Dengan begitu, pendalaman isu-isu terkini diberbagai sektor seputar air dapat menghasilkan komitmen politik untuk perbaikan pengelolaan air. (P-6)
Ketua DPR RI Puan Maharani menegaskan informasi dan berbagai berita yang beredar soal kecelakaan Presiden Iran sudah menyebar luas.
Salah satu tolak ukur keberhasilan dalam pengamanan acara World Water Forum akan menjadi salah satu bentuk pembuktian
Paviliun Indonesia di World Water Forum menampilkan produk-produk UMKM Indonesia, termasuk kain tradisional dan kopi Indonesia.
Pemerintah Indonesia mempercepat pembahasan program lanjutan untuk Aliansi Pendanaan Campuran Global atau Global Blended Finance Alliance (GBFA).
Menjelang penutupan World Water Forum (WWF) Ke-10 di Nusa Dua Bali, para peserta akhirnya memiliki kesepakatan soal komitmen baru dalam pengelolaan sungai.
Deklarasi menteri pada World Water Forum (WWF) Ke-10 di Bali mengesahkan pusat keunggulan ketahanan air dan iklim atau Center of Excellence (COE) on Water and Climate Resilience.
Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat pertumbuhan ekonomi Bali pada triwulan II 2024 mengalami peningkatan sebesar 5,36%
tari bali yang berjumlah 127 tarian dan masing-masing menampilkan keunikan serta cerita tersendiri yang menjadi ciri kebudayaan Bali
pakaian adat Bali yang terdiri dari berbagai variasi dengan filosofi tersendiri yang menggambarkan budaya dan karakter masyarakat Bali
senjata tradisional Bali sebagai wujud peninggalan sejarah yang masih dijaga hingga kini, jenis dan fungsinya pun beragam
PAKAIAN-pakaian pria bernuansa pantai yang terinspirasi dari nuansa Bali dan pakaian yang terinspirasi dari busana kaftan, hingga dilengkapi dengan aksesori bernuansa pantai
“Jadi kolaborasinya dalam bentuk perhiasan, teknik pembuatannya memang berdasar dari para perajin di desa Taro, berbeda dengan teknik yang kami lakukan."
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved