Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
KABAR gembira bagi masyarakat yang ingin menjajal Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB). Pemerintah akan menggratiskan tiket kereta cepat yang memiliki kecepatan 350 kilometer per jam ini selama tiga bulan.
Hal tersebut diungkap Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Melalui unggahan di akun Instagramnya, masyarakat dapat naik kereta cepat gratis mulai 18 Agustus 2023.
“Gratis selama 3 bulan pertama. Untuk masyarakat yang ingin mencoba Kereta Api Cepat Jakarta Bandung. Dari 18 Agustus sd Oktober. Pak @luhut.pandjaitan menyetujui gagasan ini saat diusulkan ketika mengetes kecepatan kereta cepat ini,” tulis Ridwan Kamil, Jumat, 23 Juni 2023.
Baca juga : Tenant Lokal dan Asing akan Ramaikan Stasiun Kereta Cepat
Ridwan Kamil juga membagikan pengalamannya menaiki kereta yang melaju 354 km per jam itu. Ia mengungkapkan kereta cepat tersebut hanya membutuhkan waktu 20 menit dari Stasiun Halim sampai ke Stasiun Padalarang.
“Luar biasa. Halim-Padalarang hanya 20-an menit,” sambung Ridwan Kamil.
Baca juga : Kereta Cepat Dikenalkan Mulai 17 Agustus, Tarif Minimal Rp1
Setelah sampai di Stasiun Padalarang perjalanan dilanjutkan ke Stasiun Tegalluar menggunakan kereta feeder. Ia bersama rombongan memulai perjalanan dari Jalan Sudirman Jakarta kita naik LRT ke Halim.
“Halim Padalarang dengan kereta Cepat. Dan dari Padalarang ke pusat kota Bandung naik kereta feeder, atau lanjut ke stasiun akhir Tegal Luar,” terangnya.
“Doakan proses pengetesan2 lancar dan akhirnya kemajuan infrastruktur transportasi ini bisa kita gunakan bersama-sama,” sambungnya.
Jika sudah beroperasi normal dan mengangkut penumpang, menurutnya, bakal ada sebanyak 68 kali perjalanan Jakarta-Bandung dalam satu hari dengan penumpang rata-rata sebanyak 600 orang dalam satu kali perjalanan. (Medcom.id/Z-4)
Penjualan tiket Whoosh diprediksi akan terus bertambah dan diperkirakan dapat melampaui 23 ribu penumpang hingga malam nanti, seiring tingginya mobilitas saat libur Natal 2025.
lembaga negara didesak menindaklanjuti dugaan mark up proyek Kereta Cepat Jakarta Bandung atau Whoosh yang sebelumnya diungkapkan oleh mantan Menko Polhukam Mahfud MD.
GENERAL Manager Corporate Secretary KCIC, Eva Chairunisa turut buka suara menjawab pernyataan dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) soal proyek Whoosh.
KPK menegaskan tetap melanjutkan penyelidikan dugaan korupsi proyek kereta cepat Jakarta-Bandung atau Whoosh meski Presiden Prabowo Subianto tanggung jawab utang Whoosh
Presiden Prabowo Subianto meminta publik tak perlu cemas dan khawatir mengenai permasalahan utang dari proyek Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) Whoosh
MANTAN Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), M Praswad Nugraha, meminta penanganan kasus dugaan korupsi kereta cepat Jakarta-Bandung, Whoosh, transparan dan independen.
PENGADILAN Agama Bandung menetapkan perceraian antara Ridwan Kamil dan Atalia Praratya pada Rabu (7/1).
PENGADILAN Agama (PA) Bandung memutuskan pasangan Atalia Praratya dan Ridwan Kamil resmi bercerai dan menutup rumah tangga yang telah terjalin selama hampir 29 tahun.
PENGADILAN Agama (PA) Bandung memutuskan pasangan Atalia Praratya dan Ridwan Kamil resmi bercerai.
KPK mendalami kepemilikan aset eks Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang belum tercatat dalam LHKPN. Penelusuran dilakukan terkait dugaan korupsi pengadaan iklan dan kesesuaian laporan
JADWAL sidang lanjutan gugatan cerai Atalia Praratya terhadap Ridwan Kamil dipercepat.
PEKAN ini sidang gugatan cerai yang diajukan Atalia Praratya terhadap suaminya mantan Gubenur Jawa Barat Ridwan Kamil memasuki babak akhir.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved