Headline
. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.
. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.
Penurunan permukaan tanah di Jakarta terus menjadi ancaman serius.
PAGUYUBAN Bendi Klaten, Jawa Tengah, memberangkatkan lima kereta kuda
untuk kirab pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono di Solo, Minggu (11/12).
Ketua Paguyuban Bendi Klaten, Warsito, mengatakan lima kereta kuda yang
akan disiapkan untuk kirab, kini tinggal berangkat nanti pukul 03.00 WIB menuju Solo.
"Lima kereta kuda yang disiapkan untuk kirab pesta qernikahan Kaesang-Erina di Solo juga selesai dihias. Semuanya sudah siap, termasuk
kusir," jelasnya, Sabtu (10/12).
Warsito mengaku senang dan bangga kereta kuda dari Paguyuban Bendi
Klaten (PBK) ikut dilibatkan untuk memeriahkan kirab pesta pernikahan
putra bungsu Joko Widodo, Presiden RI.
"PBK menyampaikan terima kasih diikutkan dalam acara kirab di Solo. Kami senang bisa ikut nyengkuyung acara pernikahan Kaesang Pangarep-Erina Gudono," ujarnya.
Untuk menjaga stamina kuda yang akan diberangkatkan ke Solo, menurut
Warsito, juga sudah diberikan jamu khusus, yakni telur ayam. Setiap kuda diberi 10 butir.
Sementara itu, Polres Klaten melakukan pengecekan kesiapan kereta kuda
yang akan dikirim ke Solo. Pengecekan kereta kuda di Jonggrangan, Klaten Utara, itu, dipimpin Wakapolres Komisaris Tri Wahyuni.
Pengecekan dilakukan untuk memastikan kesiapan kereta kuda dari Klaten
yang akan digunakan kirab pernikahan Kaesang-Erina di Solo, Minggu
(11/12).
Jadi, lanjutnya, Polres Klaten ingin memastikan andong dari PBK yang
dilibatkan dalam acara kirab di Solo itu sudah siap, baik aspek
kenyamanan maupun keselamatan.
"Alhamdulillah semua sudah siap. Kereta kuda ini nanti malam digeser ke
Kota Solo. Rencana berangkat pukul 03.00 WIB," kata Tri Wahyuni yang
didampingi Kasi Humas Iptu Abdillah.
Wakapolres Klaten berpesan kepada para kusir andong agar berhati-hati
selama perjalanan menuju Solo maupun pada saat mengangkut tamu undangan. (N-2)
PROGRAM kegiatan Karya Bakti Mandiri Klaten Bersinar (KBMKB) XXX/2025 di Desa Sudimoro, Kecamatan Tulung, Klaten, dibuka secara resmi oleh Bupati Hamenang Wajar Ismoyo, Rabu (2/7).
BPJS Ketenagakerjaan memiliki lima program, yaitu program jaminan kecelakaan kerja, program jaminan kematian, program jaminan hari tua, program jaminan pensiun, dan program jaminan kehilangan pekerjaan.
PARA pedagang beras di Pasar Gedhe Klaten, Jawa Tengah, mendesak pemerintah melalui Badan Urusan Logistik (Bulog) kembali menyalurkan beras stabilisasi pasokan dan harga pangan (SPHP).
KEPOLISIAN Resor Klaten menggelar bazar sembako murah.
SEBANYAK 4.136 mahasiswa melaksanakan program kuliah kerja nyata (KKN) di Kabupaten Klaten.
KEPOLISIAN Resor Klaten, Jawa Tengah, menggelar pelayanan publik terpadu di arena car free day (CFD), Jalan Pemuda, Klaten, Jawa Tengah, Minggu (22/6).
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved