Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
MELIHAT perkembangan zaman, fotografi menjadi kebutuhan yang semakin umum dengan bidang yang lebih luas. Apalagi, terdapat berbagai kategori fotografi, salah satunya fotografi makanan atau food photography.
Ini adalah jenis fotografi fokus pada makanan, atau menggunakan makanan sebagai objek utamanya. Food photography saat ini bukan hanya sekadar mengambil foto tentang makanan tetapi mirip dengan gaya foto yang modern karena menerapkan prinsip tentang desain.
Untuk itu, Aston Pasteur merangkul Kelas Garasi untuk menghadirkan workshop fotografi makanan. Dilengkapi dengan sertifikat digital, modul digital, makanan, hadiah menarik dan souvenir exclusive, acara berlangsung pada Sabtu (19/11) lalu di Aston Pasteur Hotel
Pelatihan dimulai dari pukul 10.00 sampai dengan pukul 14.00 WIB. Sebagai narasumber ialah pakar fotografi makanan, yakni Bayu Satrio dari Kelas Garasi.
Dengan tujuan mendapatkan ilmu dan tips dan trik fotografi di bidang makanan, workshop kolaborasi antara Aston Pasteur dan Kelas Garasi ini juga menjadi upaya untuk mendorong minat pecinta fotografi dan pengusaha.
Mereka bisa menjual produk makanan melalui iklan atau mengunggah foto makanan di sosial media agar lebih menarik.
"Workshop ini kami selenggarakan bersama Aston Pasteur dengan harapan para peserta belajar soal peranan fotografer dalam memicu ingatan dan emosi dalam memotret makanan," ungkap Bayu.
Food photography memang bukan hal yang baru, apalagi untuk para penggemar foto. "Tetapi denganterus berinovasi mengikuti perkembangan zaman maka akan selalu ada sebuah karya yang bisa menjadi inspirasi bagi semua orang," tambah Yogie Fauzi Rizal, Marketing Communications Aston Pasteur Hotel.
Untuk informasi lebih lanjut, Anda bisa menghubungi telepon dan Whatsap di 0821-1129-7922. Ikuti akun media sosial @AstonPasteur. Jangan lupa bagikan momen berharga dengan menggunakan tagar #AstonPasteur. (N-2)
Program Studi Ilmu Komunikasi UniversitasDian Nusantara (Undira) menggelar pameran fotografi bertajuk Kreativitas Tanpa Batas dalam Lensa .
Kekayaan budaya Indonesia kembali diperkenalkan ke publik melalui medium fotografi dalam ajang vivo Imagine Awards 2025.
VIVO resmi merilis ponsel flagship teranyar mereka di tanah Air, adalah Vivo X300 dan X300 Pro. Lewat ponsel itu, vivo menghadirkan loncatan besar dalam inovasi teknologi kamera,
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung menegaskan aktivitas fotografi di ruang publik, tidak dikenai biaya.
Pameran Fotografi Indonesia 80 Tahun Keberagaman, Potret Bangsa dalam Lensa
DALAM rangka memperingati 80 tahun kemerdekaan Republik Indonesia, Komunitas Negeri Elok menghadirkan pameran fotografi “80 Tahun Keberagaman”.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved