Headline
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Kumpulan Berita DPR RI
DINAS Pendidikan (Disdik) Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat memperingatkan pihak sekolah tetap menjalankan protokol kesehatan (prokes) secara ketat. Hal tersebut sebagai antisipasi munculnya penyebaran Covid-19 di lingkungan pendidikan.
"Sekolah tetap diminta menjalankan protokol kesehatan seperti yang sudah dijalankan selama ini. Tidak boleh kendur atau lalai, apalagi sekarang tren kasus secara nasional sudah ada peningkatan lagi," kata Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bandung Barat, Asep Dendih, Selasa (15/11).
Dia menyatakan, aturan penerapan prokes di lingkungan sekolah masih belum dicabut. Karena itu, semua sekolah harus tetap menjalankan aturan tersebut sesuai yang ditetapkan pemerintah. Seperti menyediakan tempat mencuci tangan, menyiapkan hand sanitaizer, serta memakai masker.
Selain itu, physical distancing di sekolah juga harus tetap dijaga dan menghindari kerumunan. Jangan sampai guru maupun siswa lupa menerapkan prokes ketika melaksanakan kegiatan belajar mengajar, karena merasa jika kasus Covid-19 sudah melandai.
"Di ruangan sekolah, siswa tetap harus memakai masker, kalau ada yang tidak menerapkan prokes, guru berhak untuk mengingatkan," jelasnya.
Sejauh ini, ungkap dia, tidak ada temuan kasus Covid-19 dari lingkungan sekolah. Asep menjelaskan, jumlah sekolah di Bandung Barat cukup banyak, untuk tingkat SD total ada sebanyak 678 negeri dan swasta, sedangkan SMP ada 67 negeri dan 120 swasta. Aktivitas belajar tatap muka 100 persen juga sudah diterapkan sejak awal tahun lalu.
"Kami mengimbau sekolah tidak lengah, jalankan prokes secara disiplin sehingga tidak ada kasus siswa yang terpapar Covid-19. Selama ini di Bandung Barat di lingkungan sekolah masih nihil kasus, itu berkat kedisiplinan sekolah, tenaga pendidik, siswa, dan orang tua dalam menjalankan prokes," tuturnya.
Jawa Barat merupakan salah satu provinsi dengan penambahan kasus harian Covid-19 terbanyak setelah DKI Jakarta, yakni sebanyak 1.013 kasus baru. Sehingga hal itu harus menjadi perhatian berbagai kalangan agar tidak lagi ada lonjakan kasus Covid-19. (OL-15)
KEMENTERIAN Pariwisata (Kemenpar) kembali menegaskan pentingnya penerapan protokol kebersihan, kesehatan, keselamatan, dan kelestarian lingkungan (CHSE) di tempat wisata.
Dalam menghadapi ancaman Covid-19 ini, Pemko Banjarmasin mulai melakukan mitigasi dengan melibatkan semua sektor.
KETUA Komisi IX DPR RI, Felly Estelita Runtuwene menilai lonjakan kasus covid-19 saat ini harus menjadi peringatan penting bagi pemerintah dan masyarakat.
KEPALA Kantor Komunikasi Kepresidenan (PCO), Hasan Nasbi, mengimbau masyarakat Indonesia untuk kembali menerapkan protolol hidup sehat menyusul lonjakan kasus Covid-19
Sejulah atlet yang berkompetisi di Olimpiade Paris 2024 terjangkit Covid-19. Terbaru, perenang Inggris Adam Peaty dinyatakan positif setelah lima atlet polo air Australia.
Janji kampanye Ganjar terkait 1 nakes 1 desa dianggap tidak cukup penuhi kebutuhan layanan kesehatan
Donny menjelaskan bahwa berdasarkan penegasan Kapolda Jawa Barat Irjen Rudi Setiawan, tidak ditemukan unsur kesengajaan dalam peristiwa tersebut.
Wakil Ketua DPR RI Cucun Ahmad Syamsurijal meninjau dan mengevaluasi penanganan bencana longsor di Desa Pasirlangu, Bandung Barat
Pemerintah daerah telah menetapkan Status Tanggap Darurat sejak 23 Januari 2026 selama 14 hari guna memastikan penanganan dilakukan secara cepat, terpadu, dan terkoordinasi.
Dari sepuluh kantong jenazah korban longsor Cisarua Bandung Barat yang berada di pos DVI, enam di antaranya telah berhasil diketahui identitasnya.
SEBANYAK 23 anggota TNI dikabarkan menjadi bagian dari 82 orang yang hilang akibat tertimbun longsor Cisarua Bandung Barat. Kodam III/Siliwangi menyatakan tengah menelusuri informasi itu.
PEMERINTAH Kota (Pemkot) Bandung siap mengerahkan relawan dan bantuan untuk penanganan bencana tanah longsor Cisarua Bandung Barat.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved