Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
WARGA yang bermukim di pesisir pantai di Nusa Tenggara Timur (NTT) diingatkan untuk mewaspadai ancaman banjir rob atau banjir pesisir mulai 16-17 Juni 2022.
Sesuai prediksi Stasiun Meteorologi Maritim Tenau Kupang, banjir rob melanda hampir seluruh wilayah pesisir daerah itu, mulai dari selatan Pulau Flores, pesisir Pulau Timor, hingga Rote, pesisir Pulau Sumba, serta pesisir Pulau Sabu dan Pulau Raijua.
Kepala Stasiun Meteorologi Maritim Tenau Kupang, Syaeful Hadi, mengatakan banjir rob melanda pesisir karena pengaruh dari aktivitas astronomi yakni fase bulan purnama (super full moon).
"Posisi bulan berada pada jarak terdekat dengan bumi. Hal ini dapat menyebabkan potensi maksimum, kondisi gelombang tinggi, dan angin kencang dapat memengaruhi dinamika pesisir di wilayah NTT berupa potensi banjir pesisir," katanya, Rabu (15/6).
Baca juga: Loka POM Tasikmalaya Gerebek Pembuat Mi Mengandung Formalin
Banjir rob berdampak serius terhadap aktivitas transportasi di sekitar pelabuhan dan pesisir, aktivitas garam, perikanan darat, dan bongkar muat di pelabuhan. "Masyarakat diimbau selalu waspada dan siaga untuk mengantisipasi dampak dari banjir pesisir serta memperhatikan perkembangan informasi cuaca maritim dari BMKG," ujarnya.
Selain itu, BMKG memperingatkan potensi hujan ringan hingga sedang disertai angin kencang dan petir di wilayah Kabupaten Manggarai, Manggarai Timur, Kabupaten Sumba Barat, sampai Sumba Barat Daya. Masyarakat diminta waspada terhadap ancaman longsor, banjir, dan pohon tumbang. (OL-14)
Langkah ini diambil untuk menekan intensitas hujan di daratan dengan cara menebar garam di awan-awan hujan sebelum memasuki wilayah pemukiman padat.
BNPB mencatat 140 kejadian bencana alam di Indonesia pada awal tahun 2026 yang didominasi bencana hidrometeorologi seperti banjir, tanah longsor, dan cuaca ekstrem.
MENTERI Perhubungan (Menhub), Dudy Purwagandhi, meninjau jalur kereta api yang kembali terendam banjir di rute Stasiun Pekalongan hingga Sragi, Jawa Tengah, Rabu (21/1).
Lestari mengungkapkan bahwa pada penghujung 2025, sejumlah pakar sebenarnya telah menyampaikan peringatan mengenai potensi hujan lebat, fluktuasi cuaca, serta dampak perubahan iklim.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Batang menyebut dampak hujan lebat mengguyur setidaknya terdapat 10 kejadian bencana yakni ada 6 kawasan longsor dan 4 kawasan banjir.
MENTERI Perhubungan RI Dudy Purwagandhi meninjau langsung jalur kereta api lintas Pekalongan-Sragi, Jawa Tengah, yang terdampak banjir akibat cuaca ekstrem, Rabu (21/1).
Selain akibat naiknya permukaan air laut, banjir rob di di wilayah tersebut juga terjadi akibat curah hujan tinggi dan cuaca ekstrem.
Bahaya yang mengintai tidak hanya air laut, tapi juga dampak ikutan seperti angin puting beliung.
Di perairan utara Jawa Tengah masih berlangsung banjir rob, sementara itu gelombang tinggi 1,25-2,5 meter juga terjadi di perairan Karimunjawa akibat cuaca ekstrem.
Kepala BRIN Arif Satria menyatakan kesiapan riset dan inovasi Giant Sea Wall untuk mengatasi banjir rob dan penurunan tanah di Pantura Jawa.
Pada Minggu (4/1), kapal Dumai Line yang sedang melayani rute Dumai-Batam diterjang ombak tinggi dan angin kencang, menciptakan suasana mencekam di antara penumpang.
Peringatan tersebut disampaikan oleh Forecaster BMKG Stasiun Meteorologi Kelas I Hang Nadim Batam, Anisa S, berdasarkan hasil analisis data pasang surut air laut.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved