Headline
Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.
Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.
Kumpulan Berita DPR RI
RATUSAN kepala keluarga yang terdampak banjir di Parigi Moutong, Sulawesi Tengah, berharap bantuan logistik khususnya makanan dan minuman.
Salah satu warga Dusun 1, Desa Olaya, Kecamatan Parigi, Ahmad Zaini mengatakan, ketersedian makanan dan minuman warga yang terdampak banjir sudah menipis. Karena itu mereka berharap adanya bantuan dari pemerintah. "Sebagian besar warga yang terdampak banjir di sini bertahan dengan sisa makanan dan minuman seadanya,” terangnya saat dihubungi Media Indonesia dari Palu, Jumat (20/5).
Menurut Ahmad, obat-obatan juga dibutuhkan warga, karena pascabanjir ada warga yang mengeluh terserang penyakit diare. "Termasuk kebutuhan bayi seperti susu, pampers, susu, dan kebutuhan ibu hamil," imbuhnya.
Banjir yang terjadi pada Kamis (19/5) malam sekitar pukul 19.00 WITA di Parigi Moutong merendam tiga desa. Di antaranya Dusun 1 dan 4, Desa Olaya, Kecamatan Parigi, Dusun 2 dan 3, Desa Kayuboko, dan Desa Air Panas, Kecamatan Parigi Barat.
Menurut laporan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Parigi Moutong, banjir disertai material lumpur dipicu hujan deras mengguyur wilayah tersebut, sehingga mengakibatkan tanggul jebol. “Akibatnya air meluap hingga menggenangi pemukiman warga,” kata Kepala BPBD Parigi Moutong, Amiruddin.
Menurutnya, 236 kepala keluarga terdampak banjir tersebut. "Tidak ada korban jiwa. Laporan terakhir ada dua rumah mengalami rusak ringan dan satu rumah rusak sedang," kata Amiruddin.
Saat ini sejumlah warga yang terdampak banjir masih berada di beberapa titik pengungsian. Dan BPBD telah bergerak memberikan bantuan. "Kami sudah turun berikan bantuan. Dan ada juga beberapa warga yang sudah pulang membersihkan material banjir di rumahnya," tandas Amiruddin. (OL-15)
BANJIR melanda sejumlah titik di Jakarta. BPBD Provinsi DKI Jakarta mengatakan, Minggu, (18/1) hingga pukul 20.00 WIB sebanyak 19 RT di Jakarta Barat terendam banjir, bantuan juga diberikan
Di antara penerima manfaat pada tahun ini, termasuk masyarakat terdampak bencana banjir dan longsor di Pulau Sumatra yang terjadi sejak akhir November 2025.
Adapun total keseluruhan bantuan yang diserahkan sebesar Rp1.106.000.000 dengan jumlah beragam untuk masing-masing penerima.
Adapun donasi Rp1 miliar akan dimanfaatkan untuk menyediakan kebutuhan mendesak bagi para pengungsi yang kini bertahan di lokasi evakuasi.
Pemprov Jawa Timur bersama BPBD Jatim memperpanjang operasi posko bantuan peduli bencana di Sumatera Utara, Sumatera Barat, dan Aceh hingga sepekan ke depan.
PASCABANJIR yang menerjang Aceh, ratusan warga masih bertahan di pengungsian darurat hingga Senin (1/12) malam.
GUBERNUR DKI Jakarta Pramono Anung mengatakan BPBD Operasi Modifikasi Cuaca (OMC), besok (27/1), BMKG memprediksi akan terjadi hujan lebat di DKI Jakarta, Selasa (27/1).
penjelasan Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung Wibowo terkait banjir Jakarta pada Januari 2026 sudah tepat dan berbasis data ilmiah.
Pramono Anung menyiapkan 200 ekskavator untuk melakukan pengerukan di lima wilayah Jakarta cegah banjir. Sebab, BMKG memprediksi bahwa akan terjadi hujan lebat di DKI Jakarta, besok
GUBERNUR DKI Jakarta Pramono Anung mengatakan, sebanyak 200 ekskavator telah dikerahkan untuk pengerukan. Sebab, Jakarta diprediksi masih akan diguyur hujan lebat.
Sejumlah wilayah di Kabupaten Karawang dilaporkan terdampak banjir dalam beberapa hari terakhir. Namun, salah satu kawasan permukiman di wilayah tersebut tidak terkena imbas.
Beredar video di media sosial yang memperlihatkan Mualem mengenakan pakaian tradisional Melayu serba putih, lengkap dengan sarung dan peci hitam.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved