Headline
Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.
Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.
Kumpulan Berita DPR RI
PENYEKATAN terhadap kendaraan pemudik lebaran di setiap perbatasan antarprovinsi dan daerah di Jawa Tengah semakin ketat dilaksanakan. Hingga, Senin (10/5), sudah 5.928 kendaraan bermotor pemudik yang akan masuk wilayah Jawa Tengah di putar balikkan ke wilayah asal.
Ratusan kendaraan pemudik masih banyak diputar balik ke daerah asal di perbatasan antarprovinsi seperti di Sarang, Kabupaten Rembang (Jateng) yang berbatasan dengan Kabupaten Tuban (Jatim) dan Cepu, Kabupaten Blora (Jateng) berbatasan dengan Kabupaten Bojonegoro (Jatim).
Direktur Lalu Lintas Polda Jawa Tengah Kombes Rudy Syafiruddin mengatakan jumlah kendaraan pemudik melintas di perbatasan sudah semakin berkurang dibandingkan sebelum selama berlangsung penyekatan dalam Operasi Ketupat Candi 2021 ini. Namun petugas di 14 titik penyekatan di Jateng ini tetap siaga melakukan penjagaan.
Selama berlangsung penyekatan dilakukan tim terpadu terkait larangan mudik lebaran, demikian Rudy, sudah ada 18.127 kendaraan yang akan masuk ke perbatasan antar provinsi diperiksa di 14 titik penyekatan.
Sebanyak 5.928 kendaraan bermotor pemudik diantaranya, lanjut Rudy Syafiruddin, terpaksa diputar balik ke daerah asal karena akan melakukan perjalanan mudik dan tidak melengkapi sueat bebas covid-19 yakni rapid antigen dan surat perjalanan dinas.
"Dalam Operasi Ketupat Candi Ini juga ada 1.283 pemudik yang melakukan rapid tes Antigen gratis dan satu orang positif langsung dikarantina," ujar Rudy Syafiruddin.
Selama pelaksanaan pelarangan mudik lebaran ini juga, ungkap Rudy Syafiruddin, petugas berhasil menjaring delapan travel gelap serta membagikan 9.143 buah masker secara gratis agar warga tetap taat protokol kesehatan. (OL-15)
Banjir bandang akibat hujan ekstrem di Purbalingga, Jawa Tengah, menewaskan satu warga, melukai satu lainnya, merusak ratusan rumah, dan memaksa ratusan orang mengungsi.
CUACA ekstrem masih terjadi puluhan daerah di Jawa Tengah Sabtu (24/1) mengakibatkan bencana hidrometeorologi.
Cuaca ekstrem kembali merata berpotensi di 33 daerah di Jawa Tengah Jumat (23/1), selain masih ada air laut pasang (rob), gelombang tinggi.
BMKG mengeluarkan peringatan dini status "Siaga" untuk wilayah pantura Jawa Tengah. Status ini merupakan level tertinggi yang berlaku mulai 21 hingga 31 Januari 2026.
BENCANA angin puting beliung menerjang wilayah Kecamatan Karangpandan, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, pada Rabu (21/1/2026) sore. Insiden ini mengakibatkan kerusakan parah.
Gelombang tinggi disertai hujan badai di perairan selatan mencapai 1,25-6 meter dan di perairan utara 1,25-2,5 meter cukup berbahaya terhadap aktivitas pelayaran.
KALANGAN aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemkab Cianjur, Jawa Barat, dilarang menggunakan fasilitas kendaraan dinas untuk keperluan mudik pada Idulfitri 1443 Hijriyah.
Anggota Komisi VI DPR RI Rudi Hartono Bangun mengaku, saat ini harga Tanda Buah Segar (TBS) milik petani sawit sudah anjlok ke Rp1000 akibat kebijakan larangan ekspor.
Budi menginstruksikan jajarannya untuk berkoordinasi dengan kepolisian untuk melakukan pengawasan terhadap operasi angkutan bus maupun travel gelap.
Meski pemerintah sudah mengizinkan diharapkan masyarakat tidak terlalu bereforia mengingat pandemi ini belum usai.
Untuk mengantisipasi terjadinya gelombang ketiga penyebaran covid-19.
"Kami minta masyarakat bersabar dan tidak mudik Iduladha tahun ini. Lindungi diri, keluarga dan orang di sekitar kita dari bahaya covid-19,"
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved