Headline

RI dan Uni Eropa menyepakati seluruh poin perjanjian

Fokus

Indonesia memiliki banyak potensi dan kekuatan sebagai daya tawar dalam negosiasi.

Ramadan Ini, Kembali Padang Tanpa Pasar Pabukoan

Yose Hendra
09/4/2021 18:05
Ramadan Ini, Kembali Padang Tanpa Pasar Pabukoan
Warga berbelanja di Pasar "Pabukoan" atau Takjil Imam Bonjol, Padang, Sumatera Barat, Kamis (1/6/2018) sebelum pandemi.(Ant/Iggoy el Fitra )

KOTA Padang, Sumbar kembali tidak menggelar Pasar Pabukoan. Hal ini merupakan kali kedua setelah tahun lalu juga urung digelar karena pandemi Covid-19.

"Pasar Pabukoan tidak digelar. Sama seperti tahun kemarin karena masih dalam pandemi dan Kota Padang masih berada di zona orange penyebaran Covid-19," kata Kepala Dinas Perdagangan Andree Algamar, Jumat (9/4).

Pun begitu, Andree menyebut pihaknya tidak melarang siapapun untuk berdagang takjil secara mandiri. Asalkan tetap dengan menjaga protokol kesehatan.

Pasar Pabukoan ialah pasar yang hanya digelar satu tahun sekali, khususnya selama bulan Ramadan. Pasar ini khusus menjual aneka camilan dan kuliner. "Kita akan awasi pedagang pabukoan nantinya," tutur Andree.

Tidak saja mengawasi prokes pedagang takjil, Dinas Perdagangan juga akan mengawasi bahan pengawet yang terdapat pada takjil yang dijual. Tentunya pengawasan ini dilakukan oleh BBPOM Padang.

"Harapan kita pedagang berjualan dengan baik dan menggunakan bahan yang sehat," tukasnya. (OL-13)

Baca Juga: Kramat Raya masih Favorit Pemburu Menu Buka Puasa



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Muhamad Fauzi
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik